Agen Benarkan Sandro Tonali Ternyata Kecanduan Judi
Serafin Unus Pasi | 18 Oktober 2023 00:01
Bola.net - Agen Sandro Tonali buka suara terkait situasi kliennya. Ia mengakui gelandang timnas Italia itu memang memiliki kecanduang terhadap judi.
Pada pekan lalu, Timnas Italia dihebohkan dengan kedatangan polisi ke markas latihan mereka. Polisi pada saat itu memeriksa Sandro Tonali dan Nicolo Zaniolo karena dugaan kasus perjudian online.
Buntut dari pemeriksaan itu, Tonali dan Zaniolo harus dicoret dari timnas Italia. Mereka harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut atas kasus ini.
Baru-baru ini, agen Tonali membenarkan kliennya mengalami adiksi perjudian. "Sandro memang mengalami kecanduan berjudi," ujar Giuseppe Riso.
Baca komentar lengkap agen sang gelandang itu di bawah ini.
Kecanduan Sejak Lama
Riso menyebut Tonali sudah lama kecanduan berjudi. Namun ia percaya sang klien bisa keluar dari situasi sulit ini.
"Saya berharap masalah kecanduan judi yang lagi diurus pihak berwajib ini mampu menyelamatkan nyawa Sandro dan juga banyak jiwa-jiwa muda yang mengalami masalah yang sama," sambung sang agen.
"Dia masih sedih dan juga terkejut dengan situasinya saat ini. Namun saya yakin Sandro akan memenangkan pertempuran ini."
Belum Dihukum
Pada kesempatan yang sama, Riso mengonfirmasi bahwa Tonali belum diberi hukuman oleh pihak berwajib Italia.
Ia menyebut sang gelandang bisa memperkuat Newcastle United di lanjutan EPL pada akhir pekan nanti.
"Saya berterima kasih kepada Newcastle United atas dukungan mereka pada Sandro. Dia sekarang sedang berlatih dan ia bisa dilibatkan pada pertandingan di hari Sabtu nanti," ia menandaskan.
Ancaman Hukuman
Jika terbukti bersalah, Tonali berpotensi mendapatkan hukuman berat.
Ia bisa dibekukan dari sepak bola selama tujuh bulan dan ia akan menerima denda sekitar 25 ribu Euro.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kapan AC Milan Punya Penerus Ronaldinho, Kaka, Thiago Silva?
Liga Italia 17 Oktober 2023, 17:38 -
Untunglah! Nyaman di Milan, Malick Thiaw tak Tergiur Gabung Madrid Atau West Ham
Liga Italia 17 Oktober 2023, 06:15 -
Theo Hernandez Bagi-bagi Tips Licik untuk Setop Mbappe: Tendangin Aja
Liga Champions 17 Oktober 2023, 00:10 -
Manuver Berani AC Milan untuk Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Italia 17 Oktober 2023, 00:05
LATEST UPDATE
-
Mimpi Buruk Sydney, Dendam Riffa, Duel Penentu Nasib di SUGBK
Tim Nasional 23 Maret 2025, 13:59 -
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39