Ada David Moyes, Solskjaer Sebut West Ham Bakal Sulit Dikalahkan
Serafin Unus Pasi | 21 Juli 2020 17:40
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan pujian khusus kepada David Moyes. Solskjaer menilai manajer asal Skotlandia itu sudah melakukan pekerjaan yang luar biasa bersama West Ham musim ini dan mereka bisa menghambat jalan setan merah.
Pada akhir tahun 2019 kemarin, West Ham melakukan pergantian pelatih. Mereka memecat Manuel Pellegrini setelah West Ham menelan rentetan hasil yang buruk.
Moyes sendiri bisa dikatakan perlahan tapi pasti sukses membangkitkan The Hammers. Yang terbaru, mereka sudah 90% lolos dari zona degradasi, setelah menempati peringkat 16 klasemen sementara EPL.
Solskjaer menilai Moyes telah melakukan pekerjaan yang fantastis di West Ham. "Sejujurnya saya belum membaca berita apapun mengenai David," buka Solskjaer yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Momentum Bagus
Solskjaer menilai bahwa ada perkembangan yang cukup signifikan pada West Ham sejak ditangani Moyes.
Ia menyebut The Hammers tampil impresif setelah periode lockdown sehingga mereka sudah hampir memastikan diri lolos dari jurang degradasi.
"David melakukan pekerjaan yang fantastis, terutama setelah mereka kembali dari periode Lockdown. Anda bisa melihat ia berhasil mengembangkan tim ini."
Tidak akan Mudah
Solskjaer juga percaya bahwa timnya tidak boleh memandang sebelah mata West Ham pada tengah pekan nanti. Ia menyebut Setan Merah harus mengeluarkan kemampuan terbaik mereka jika mereka ingin mengamankan tiga poin di laga ini.
"David adalah manajer yang fantastis dan saya tahu bahwa pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit bagi kami."
"Mereka [West Ham] meraih kemenangan yang fantastis melawan Norwich, Watford, Chelsea, dan mereka sudah mengamankan posisi mereka saat ini. Dia [Moyes] sudah melakukan pekerjaan yang fantastis." ujarnya.
Bangkit
Manchester United juga mengusung motivasi kebangkitan jelang pertandingan melawan West Ham nanti.
Mereka ingin melupakan kekalahan 3-1 yang mereka dapatkan saat jumpa Chelsea di akhir pekan yang lalu.
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Impor Gelandang Baru dari Spanyol?
Liga Inggris 20 Juli 2020, 21:00 -
Jadon Sancho Sulit, Winger Watford Ini Bisa Jadi Alternatif Bagi MU
Liga Inggris 20 Juli 2020, 20:40 -
Lupakan Chelsea, MU Kini Fokus Amankan Empat Besar EPL
Liga Inggris 20 Juli 2020, 20:00 -
Mason Greenwood Lebih Oke Dari Marcus Rashford, No Debat!
Liga Inggris 20 Juli 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39