Absen di Tur MU, Woodward Akan Tuntaskan Perisic dan Dier
Rero Rivaldi | 12 Juli 2017 14:00
Bola.net - - Ed Woodward tidak ikut terbang bersama rombongan Manchester United ke Amerika Serikat, dan ia bakal bertahan di Inggris untuk menuntaskan transfer Ivan Perisic dan Eric Dier.
Setan Merah belum lama ini meresmikan transfer Romelu Lukaku, namun manajer Jose Mourinho dikabarkan ingin klub mendatangkan lebih banyak pemain baru.
Dan menurut Daily Mail, Woodward - yang sebelumnya selalu mendampingi skuat di tiap tur - akan terus melanjutkan negosiasi dengan Inter dan Tottenham untuk mendapatkan Perisic dan Dier.
Inter ngotot meminta 48 juta pounds untuk Perisic, meski United yakin bisa mendapatkan gelandang Kroasia dengan tawaran senilai 45 juta poundsterling.
Perisic sendiri kini tengah mengikuti latihan pra-musim Inter di Risconi di Brunico dan diperkirakan akan tahu soal nasibnya dalam beberapa hari mendatang.
Sementara itu, kehadiran Dier diperkirakan akan bisa membuat Paul Pogba mendapatkan kebebasan di lini tengah United musim depan. Meski demikian, Tottenham kabarnya tidak berniat menjual sang pemain, kecuali ada penawaran yang masuk senilai 50 juta poundsterling.
Meski demikian, Dier dikabarkan masih berniat untuk datang ke Old Trafford musim panas ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pergantian Taktik Mourinho Jadi Sinyal Rooney Tinggalkan MU
Liga Inggris 11 Juli 2017, 23:28 -
Lingard: Rooney Panutan Para Pemain Muda
Liga Inggris 11 Juli 2017, 22:59 -
Inter Tawar Matic 35 Juta Pounds
Liga Italia 11 Juli 2017, 22:12 -
Rooney Merasa Tak Layak Bermain di Timnas Inggris
Liga Inggris 11 Juli 2017, 20:33 -
Mourinho Diyakini Bisa Bantu Lukaku Keluarkan Potensi Terbaiknya
Liga Inggris 11 Juli 2017, 20:28
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39