5 Pemain Yang Bersinar di Tengah Keterpurukan Manchester United

Editor Bolanet | 30 Desember 2015 16:51
5 Pemain Yang Bersinar di Tengah Keterpurukan Manchester United
Manchester United (c) AFP
- Mengawali musim 2015/2016 dengan gemilang, nasib Manchester United menjelang pergantian tahun ini mengalami keterpurukan. Selama bulan Desember ini, mereka tidak mencicipi satu pun kemenangan. Mereka bahkan harus tersingkir dari Liga Champions setelah hanya mampu finish di peringkat ketiga fase Grup.


Banyak kritik yang terlontar baik dari para fans maupun para pengamat sepakbola mengenai buruknya performa Setan Merah. Mulai dari sang Manajer, Louis van Gaal hingga para pemain tidak luput dari kritik pedas dan kekecewaan para fans.


Namun di balik performa mereka yang tengah terperosok, ada beberapa pemain United yang menunjukan performa yang bagus kendati timnya tidak kunjung mendapat hasil yang baik. Siapa sajakah para pemain tersebut? Silahkan tekan tombol di bawah ini.[initial]


 (bola/dub)

1 dari 5 halaman

David De Gea

David De Gea

Sempat tergeser posisinya oleh Sergio Romero lantaran isu transfer dirinya ke Real Madrid di awal musim ini, De Gea kembali menunjukan kapasitasnya sebagai pemain kelas dunia. Ia masih menjadi penjaga gawang yang tangguh bagi United dan kerap menjadi pahlawan United dari kekalahan.

Salah satu bukti bahwa De Gea masih menjadi pemain terbaik United musim ini terlihat pada saat laga kontra Chelsea, di mana ia menggagalkan sejumlah peluang emas yang dibuat oleh Willian dkk tersebut.
2 dari 5 halaman

Chris Smalling

Chris Smalling

Sempat diisukan akan dijual pada musim lalu membuat Chris Smalling bertekad untuk memperbaiki kualitas dirinya sebagai defender setan merah. Ia bertransofrmasi menjadi bek yang tangguh dan menjadi pilihan utama Louis van Gaal di lini belakang Manchester United.

Jarang mendapat cedera dan selalu tampil konsisten menjadi rahasia Smalling selalu menjadi kepercayaan Van Gaal di lini belakang United. Saking apiknya penampilan Smalling, Van Gaal bahkan mendapuk dirinya menjadi Kapten Ketiga Manchester United musim ini.
3 dari 5 halaman

Morgan Schneiderlin

Morgan Schneiderlin

Baru dibeli pada musim panas ini, Schneiderlin langsung menjelma menjadi bagian penting tim utama United. Meski ia harus bersaing dengan gelandang-gelandang senior dan berpengalaman Untied, seperti Michael Carrick dan Bastian Schweinsteiger, Schneiderlin sukses menunjukan penampilan apik bersama tim utama setan merah.

Absennya Schneiderlin karena cedera nampaknya berpengaruh besar kepada performa United. Sebuah studi yang dilakukan oleh salah satu media Inggris menyebut, bahwa United lebih sulit dikalahkan ketika Schneiderlin tampil sebagai starter.
4 dari 5 halaman

Jesse Lingard

Jesse Lingard

Pada musim pertama Louis van Gaal menjabat sebagai manajer, Jesse Lingard sejatinya sempat mendapat kesempatan debut untuk tim utama United pada pertandingan pertama United di Premier League musim lalu. Namun sayang baru bermain 27 menit, Lingard harus ditarik keluar karena masalah cedera. Semenjak saat itu ia tidak mendapat kesempatan bermain di tim utama United karena ia dipinjamkan ke Brighton Hove Albion dan Derby County.

Di musim ini ia kembali mendapatkan kesempatan untuk membela tim utama United. Performa apiknya sempat membuat rekrutan anyar United, Memphis Depay harus puas berada di bangku cadangan karena tempatnya diambil oleh produk asli akademi united ini.
5 dari 5 halaman

Anthony Martial

Anthony Martial

Banyak orang yang bertanya-tanya dengan keputusan Van Gaal membeli mahal seorang bocah 19 tahun dari AS Monaco bernama Anthony Martial. Namun semua keraguan itu sirna ketika Martial menjebol gawang Simon Mignolet di partai debutnya di Old Trafford September silam.

Dibalik mampetnya keran gol United musim ini, Martial tampil dengan mengesankan. Ketika striker utama United, Wayne Rooney tampil mengecewakan, Martial terus menunjukan performa yang menawan dan kerap menebar terror dengan kecepatan dan kegesitannya. Musim ini ia sudah membuat 7 gol untuk United.