5 Pemain Kunci Manchester United untuk Permalukan Liverpool
Serafin Unus Pasi | 18 April 2022 19:43
Bola.net - Manchester United akan melawat ke markas Liverpool pada laga tunda pekan ke-30 Premier League 2021/2022. Pertandingan bakal dihelat di Anfield, Rabu (20/04/2022) pukul 02.00 WIB.
Datang sebagai penantang, Manchester United tidak terlalu diunggulkan. Setan Merah belum pernah menang dalam 6 lawatan terakhirnya ke markas Liverpool.
Akan tetapi, peluang Manchester United untuk menang di Anfield masih terbuka. Tim asuhan Ralf Rangnick punya sejumlah pemain yang dalam top performa.
Berikut 5 pemain Manchester United yang berpotensi tampil menggila dan mempermalukan Liverpool di kandangnya. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo mengirim sinyal bahaya bagi Liverpool. Penyerang asal Portugal tersebut mencetak hattrick ke gawang Norwich City sebelum melawat ke Anfield tengah pekan ini.
Pengalamannya menghadapi laga-laga besar juga bisa membantunya mengatasi Liverpool. Ronaldo kerap menjadi pembeda dalam pertandingan derby.
Ketajaman Ronaldo juga tidak bisa diragukan meski usianya tak lagi muda. Mantan pemain Real Madrid itu sudah mencetak 15 gol bersama Manchester United di Premier League 2021/2022.
Bruno Fernandes
Meski produktivitasnya menurun dari musim lalu, Bruno Fernandes tetap punya peran sentral di lini tengah Manchester United. Dia merupakan pengatur serangan Setan Merah.
Bruno Fernandes sangat kuat dalam menciptakan peluang. Dia mencatatkan rata-rata 2,7 umpan kunci dalam setiap penampilannya bersama Manchester United di Premier League.
Bruno Fernandes juga telah menyumbang 9 gol dan 6 assist dari 30 penampilannya. Dia pemain paling produktif kedua setelah Cristiano Ronaldo.
Anthony Elanga
Setelah membantu Cristiano Ronaldo membobol gawang Norwich City, nama Anthony Elanga layak untuk diwaspadai. Pemain muda kelahiran Swedia itu bisa menjadi ancaman bagi Liverpool.
Dari 8 kali penampilannya bersama Manchester United, Elanga sudah menyumbang 2 gol dan 1 assist. Sebuah statistik yang menjanjikan bagi pemain debutan di Premier League.
Elanga juga termasuk pemain yang rajin melepaskan tembakan. Dia mencatatkan rata-rata satu shot per laga di Premier League 2021/2022.
Alex Telles
Alex Telles juga perlu mendapat perhatian. Meski posisinya di belakang, bek asal Brasil itu juga kerap membantu serangan Manchester United.
Di laga sebelumnya, dia menyumbang satu assist untuk Cristiano Ronaldo ketika Setan Merah mengalahkan Norwich City 3-2. Total, 3 umpan gol sudah dicetak dalam 13 kali penampilannya.
Alex Telles juga sangat kuat dalam merebut bola. Dia mencatatkan rata-rata 2,4 tekel sukses di setiap laga.
David de Gea
Bobroknya lini pertahanan Manchester United mampu ditutup oleh performa apik David de Gea. Kiper asal Spanyol itu kerap melakukan penyelamatan penting.
David de Gea tercatat sudah melakukan 111 saves bersama Manchester United musim ini. Dia juga menggagalkan dua tendangan penalti.
Sementara dari total 32 penampilannya di Premier League, David de Gea mencetak 7 clean sheet.
Klasemen Premier League
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapkan Mental, Manchester United Bisa Dibantai Liverpool di Anfield
Liga Inggris 17 April 2022, 14:40 -
Rekap Maguire dalam Sebulan: Sundul Ronaldo, Cepuin Matic, Sepak Wajah Pogba
Liga Inggris 17 April 2022, 12:42 -
Aksi Memukau Cristiano Ronaldo Bikin Gol Lewat Tendangan Bebas
Galeri 17 April 2022, 08:13
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39