5 Pelajaran Manchester City vs Birmingham: Alarm Pep Guardiola untuk Liverpool dan MU
Ari Prayoga | 11 Januari 2021 03:45
Bola.net - Manchester City sukses menghajar tim Championship, Birmingham City tiga gol tanpa balas dalam laga putaran ketiga Piala FA 2020/21 di Etihad Stadium, Minggu (10/1/2021).
Kemenangan Manchester City ditentukan oleh dua gol yang diborong Bernardo Silva serta sebiji gol persembahan Phil Foden. Ketiga gol ini seluruhnya tercipta di babak pertama.
Berkat kemenangan meyakinkan ini, Manchester City sukses mengamankan satu tempat di putaran keempat sekaligus meneruskan tren positif mereka belakangan ini.
Beberapa poin penting pun bisa diambil dari kemenangan yang diraih Manchester City kala menjamu Birmingham City ini. Berikut ulasan selengkapnya.
Performa Mengkilap De Bruyne
Salah satu faktor utama mengapa Manchester City bisa dengan mudah mengalahkan Birmingham adalah performa mengkilap yang ditunjukkan Kevin De Bruyne.
Meski cuma bermain dalam satu babak, De Bruyne jelas menjadi dalang dari sederet peluang matang yang dimiliki City, termasuk gol kedua Bernardo Silva.
Sepanjang babak pertama, De Bruyne tercatat menciptakan empat peluang, empat umpan jauh akurat, tiga crossing, dan tiga tekel.
Terbukti, ketika di babak kedua tak lagi ada De Bruyne, serangan Manchester City jauh lebih tak berbahaya bagi Birmingham.
Phil Foden yang Makin Gacor
Tak cuma De Bruyne dan Bernardo Silva, satu lagi pemain Manchester City yang tampil impresif pada laga ini adalah gelandang serang Phil Foden.
Foden tercatat melepas tiga kali tembakan, dengan mencatatkan akurasi umpan hingga 88 persen, dan menciptakan tiga umpan kunci bagi rekannya.
Foden pun kini tercatat berandil dalam terciptanya lima gol dalam empat kali starter terakhir bagi Manchester City, terdiri dari dua assist dan tiga gol.
Ambisi Guardiola
Sebelum pertandingan, Pep Guardiola mengindikasikan bahwa dirinya akan menggunakan laga ini sebagai kesempatan untuk memainkan para pemain muda.
Nyatanya, Guardiola menurunkan tim yang bermaterikan sebagian besar para pemain utama, termasuk De Bruyne, Kyle Walker, hingga Gabriel Jesus.
Hal ini jelas menunjukkan betapa ambisiusnya seorang Guardiola untuk menyapu bersih semua trofi yang tersedia musim ini.
Puncak Performa
Usai kemenangan meyakinkan atas Birmingham ini, pasukan Pep Guardiola kini tercatat tak terkalahkan dalam 13 laga terakhir di seluruh kompetisi.
Bahkan, Manchester City kini tercatat selalu berhasil meraih kemenangan dalam enam pertandingan terakhir di semua kompetisi.
Banyak pihak menyebut bahwa Manchester City kini sudah kembali ke level performa mereka kala merajai sepak bola Inggris pada musim 2017-18 dan 2018-19 lalu.
Alarm untuk Liverpool dan MU
Tren positif Manchester City akhir-akhir ini jelas menjadi alarm bahaya bagi dua tim papan atas di tabel klasemen Premier League saat ini, yakni Liverpool dan Manchester United.
Liverpool dan United kini sama-sama mengumpulkan 33 poin, sedangkan City masih duduk di peringkat lima dengan 29 poin atau selisih empat angka saja.
Menariknya, jika United memiliki tabungan satu laga lebih banyak, City malah masih menyimpan tabungan dua laga sisa lebih banyak ketimbang Liverpool.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Manchester City vs Birmingham City: Bernardo Silva
Liga Inggris 10 Januari 2021, 23:28 -
Hasil Pertandingan Manchester City vs Birmingham City: Skor 3-0
Liga Inggris 10 Januari 2021, 22:27 -
Link Streaming Manchester City vs Birmingham City di Vidio 10 Januari 2021
Liga Inggris 10 Januari 2021, 19:30 -
Jadwal Pertandingan Manchester City vs Birmingham City Hari Ini, 10 Januari 2021
Liga Inggris 10 Januari 2021, 08:30 -
Manchester City vs Birmingham City: Rekor Guardiola Kalahkan Karanka
Liga Inggris 9 Januari 2021, 14:30
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40