48 Jam Lagi, Andre Onana Bakal Jadi Milik Manchester United
Serafin Unus Pasi | 15 Juli 2023 21:59
Bola.net - Saga transfer Andre Onana akan segera berakhir. Manchester United dilaporkan akan menuntaskan transfer kiper Inter Milan itu dalam 48 jam ke depan.
Manchester United dipastikan harus berburu kiper baru di musim panas ini. Setan Merah mengambil keputusan untuk tidak memperpanjang kontrak David De Gea yang habis di akhir Juni kemarin.
Perburuan kiper baru MU sendiri mulai mengerucut ke satu nama. Sosok Andre Onana dilaporkan jadi buruan utama Erik Ten Hag di musim panas ini.
Dilansir Gazzetta Dello Sport, transfer Onana ke MU sudah hampir selesai. Setan Merah akan menuntaskan transfer ini dalam dua hari ke depan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Kelar
Menurut laporan tersebut, proses transfer Andre Onana ke MU sudah selesai.
Manchester United sudah mencapai kesepakatan dengan Inter Milan. Mereka akan membayar 50 juta Euro plus adds on senilai lima juta Euro.
Saat ini kedua tim sedang mengurus administrasi transfer sang kiper. Paling lambat proses ini selesai pada hari Senin (17/7/2023) waktu setempat.
Segera Terbang ke Inggris
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa Andre Onana mulai mengemasi barang-barangnya di Inter Milan.
Ia dikabarkan akan segera terbang ke Inggris. Ia masih menunggu kabar terkait finalisasi transfer ini.
Jika kedua tim sudah sepakat, ia akan langsung bertolak ke Manchester untuk menjalani tes medis.
Tur Pra Musim
Manchester United sendiri berharap proses transfer Onana ini kelar di awal pekan depan.
Pasalnya Erik Ten Hag ingin sang kiper ikut rombongan tur pra musim Manchester United ke Amerika Serikat, di mana mereka akan berangkat pada tanggal 19 Juli mendatang.
Klasemen Premier League
(Gazzetta Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Sudah Mulai Bergerak Untuk Dekati Joao Felix
Liga Inggris 14 Juli 2023, 19:55 -
Barcelona Kejar Tanda Tangan Bek Muda MU Ini
Liga Inggris 14 Juli 2023, 19:00 -
Bukan Rumor, Manchester United Memang Coba Lagi Rekrut Frenkie De Jong
Liga Inggris 14 Juli 2023, 18:40 -
Frank Lampard: Manchester United Cerdas Rekrut Mason Mount
Liga Inggris 14 Juli 2023, 18:20 -
Gokil! Everton Siap Tebus Wonderkid MU Ini
Liga Inggris 14 Juli 2023, 17:20
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39