3 Dukungan Buat Manchester United untuk Rekrut Roberto Mancini
Aga Deta | 29 Maret 2022 12:33
Bola.net - Manchester United sedang mencari manajer baru yang akan bertugas pada musim depan. Sejumlah pandit menyarankan Setan Merah untuk memakai jasa Roberto Mancini.
Saat ini Manchester United sedang ditangani Ralf Rangnick. Namun, manajer asal Jerman tersebut hanya menjabat hingga akhir musim ini dengan status interim.
Sejauh ini ada sejumlah pelatih ternama yang sudah dikaitkan dengan Manchester United. Sebut saja Erik Ten Hag, Mauricio Pochettino hingga Thomas Tuchel.
Belakangan, nama pelatih timnas Italia Roberto Mancini juga masuk dalam kandidat pelatih baru Setan Merah. Dia telah diusulkan untuk mengambil alih kursi kepelatihan di Old Trafford.
Sejumlah pandit sepak bola Inggris memberi dukungan kepada Manchester United untuk merekrut Mancini. Berikut ini beberapa di antaranya.
Darren Bent
Darren Bent menilai Roberto Mancini akan menjadi pilihan yang bagus untuk Manchester United. Sebab, dia telah memenangkan banyak gelar selama menjadi pelatih.
“Dia telah membuktikan dia bisa melakukannya di negara ini dan saya pikir sangat penting bahwa dia memiliki pengalaman di Premier League,” kata Bent kepada talkSPORT.
“Dia telah memenangkan trofi besar bersama Italia di Euro, jadi Anda tidak dapat mempertanyakan silsilahnya dalam memenangkan banyak gelar."
Jason Cundy
Mantan bek Chelsea Jason Cundy percaya bahwa Roberto Mancini akan sangat cocok untuk menjadi pelatih di Old Trafford.
“Dia adalah seorang pemenang," kata Cundy kepada talkSPORT.
“Orang-orang akan mendapatkan pesan dan mereka akan berkata, 'dia bukan pemenang, dia baru saja kalah dengan Italia untuk mencapai Piala Dunia', tetapi jika Anda melihat rekor manajerialnya di level klub, dia sudah memenangkan segalanya.
“Coppa Italia dengan Fiorentina dan Lazio, Serie A tiga kali dengan Inter Milan, jelas dia memenangkan Premier League dengan Man City.
“Mengapa Manchester United tidak menginginkan pemenang? Dia harus ada dalam percakapan."
Paul McGrath
Mantan pemain Manchester United Paul McGrath menyarankan Setan Merah untuk bergerak cepat menggaet Roberto Mancini.
"Saya tidak berpikir komentar saya minggu lalu tentang Manchester United yang menunggu untuk mendapatkan manajer top dari final Piala Dunia akan memiliki relevansi begitu cepat,” ucap Paul McGrath seperti dilansir dari Sportskeeda.
“Tapi di sinilah kita, kita tidak harus menunggu Piala Dunia musim dingin dimainkan, Roberto Mancini pasti tersedia sekarang."
Klasemen Premier League
Sumber: berbagai sumber
Baca Juga:
- Rio Ferdinand Anggap Bruno Fernandes Tak Pantas Dapat Kontrak Baru
- Masa Depan Ronaldo Bisa Tergantung Manajer Baru Manchester United
- Jawaban Luis Enrique untuk Manchester United: Setelah Piala Dunia, Kita Akan Lihat
- Jangan Dicoret! Inggris Masih Butuh Harry Maguire
- Rio Ferdinand Yakin Ronaldo Tak Akan Cabut dari MU Musim Depan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Van Gaal Peringatkan Erik ten Hag: Man Utd Itu Klub Komersial!
Liga Inggris 28 Maret 2022, 23:00 -
Ditanya Kapan Pensiun, Ronaldo: Itu Keputusan Saya, Titik!
Piala Dunia 28 Maret 2022, 22:45 -
5 Pemain MU dengan Menit Bermain Paling Sedikit Musim Ini
Editorial 28 Maret 2022, 17:21 -
Penilaian Jujur Wayne Rooney: Cristiano Ronaldo Menyebalkan dan Suka Diving!
Liga Inggris 28 Maret 2022, 15:25
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39