Yunus Nusi Diminta Persiapkan Pemilihan Sekjen PSSI
Serafin Unus Pasi | 21 April 2020 22:04
Bola.net - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Yunus Nusi saat ini menjabat sebagai pelaksana tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI. Ia bakal mengisi posisi tersebut hingga pemilihan sekjen baru.
Yunus dipilih sebagai plt sekjen setelah Exco PSSI menggelar rapat beberapa hari lalu. Sejak 13 April 2020, kursi sekjen memang kosong lantaran Ratu Tisha Destria mengundurkan diri.
Yunus pun diminta salah satu anggota Exco PSSI, Haruna Soemitro untuk segera mempersiapkan pemilihan sekjen baru. Sebab, ada proses yang harus dilalui para calon.
"Segera persiapkan proses seleksi sekjen agar exco dalam menetapkan memiliki dasar yang bisa dipertanggung jawabkan," ujar Haruna.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Pemilihan Sekjen Harus Sesuai Statuta
Menurut statuta PSSI 2019 pasal 61 ayat 2, seorang sekjen harus ditunjuk berdasarkan perjanjian yang diatur oleh hukum privat, dan harus memenuhi kriteria, kualifikasi profesional yang dapat dibuktikan dengan proses seleksi yang transparan, serta akuntabel. Oleh sebab itu, kursi sekjen tak bisa diduduki sembarang orang.
"Dengan kriteria beban tugas yang ada di statuta tidak cukup untuk exco hanya pilih setuju atau tidak setuju," tutur Haruna.
"Harus ada alasan yang bisa dipertanggungjawabkan bahwa sekjen yang akan diajukan ketua umum telah memenuhi syarat untuk mengemban tugas sebagaimana amanat dalam statuta," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terpilihnya Yunus Nusi Sebagai Plt Sekjen PSSI Disoroti
Bola Indonesia 20 April 2020, 21:09 -
Yunus Nusi: Tidak Susah Jadi Plt Sekjen PSSI
Bola Indonesia 20 April 2020, 17:08 -
Yunus Nusi Siap Jalankan Amanah Sebagai Plt Sekjen PSSI
Bola Indonesia 20 April 2020, 14:21 -
PSSI Tunjuk Yunus Nusi Sebagai Plt Sekjen
Bola Indonesia 20 April 2020, 12:25 -
SOS Harap PSSI Bisa Lebih Terbuka
Bola Indonesia 19 April 2020, 23:46
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39