Winger PS TNI Ini Ternyata Fans Persib
Ari Prayoga | 23 April 2017 12:12
Bola.net - - Erwin Ramdani mengaku senang bisa berhadapan melawan Persib Bandung. Sebab, Persib adalah klub yang dia idolakan sejak kecil.
Erwin adalah winger milik klub PS TNI. Pemain kelahiran 11 Maret 1993 ini berhasil menggagalkan kemenangan Persib atas timnya di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (22/4/2017) malam.
Pada pertandingan yang berakhir dengan skor 2-2 itu, Erwin main sebagai pemain pengganti. Namun, dia bisa menyumbangkan gol pada menit ke-87. Gol itu menjadi gol pembuka PS TNI di laga tersebut.
Saya setiap kali pertandingan yang selalu saya nantikan adalah melawan Persib Bandung. Alhamdulillah dengan kerja keras, saya bisa mencetak gol ke gawang Persib, ujar Erwin usai pertandingan.
Erwin sendiri adalah putra asli daerah Bandung. Maka wajar saja apabila dia kemudian mengutarakan keinginannya membela Maung Bandung.
Erwin bahkan pernah memperkuat Maung Bandung pada kelompok umur, yakni Persib U-15, U-18, dan U-21. Namun, dia sama sekali belum pernah menembus masuk skuat Persib senior.
Tetep Persib adalah tim yang saya cita-citakan dari kecil, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Djanur Akan Evaluasi Lini Belakang Persib
Bola Indonesia 22 April 2017, 23:56 -
Tarik Keluar Billy, Djanur Akui Bikin Kesalahan
Bola Indonesia 22 April 2017, 23:15 -
Djanur Kecewa Persib Gagal Taklukkan PS TNI
Bola Indonesia 22 April 2017, 22:13 -
Persib Kembali Raih Hasil Imbang di Markas PS TNI
Bola Indonesia 22 April 2017, 20:41 -
Essien dan Cole Bisa Dimainkan Lawan PS TNI
Bola Indonesia 22 April 2017, 07:45
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39