Winger Bali United Optimistis Kalahkan Madura United

Editor Bolanet | 20 Juni 2016 17:12
Winger Bali United Optimistis Kalahkan Madura United
Yabes Roni (c) @BaliUnited
- Bertandang ke 'kandang' Madura United tak membuat Yabes Roni Malaifani kehilangan optimisme. Winger Bali United ini yakin timnya bisa meraih tiga poin pada laga ini.


Saya dan rekan-rekan di Bali United sudah siap untuk pertandingan nanti, ujar Yabes.


Kami datang ke Sidoarjo pastinya ingin meraih hasil maksimal. Saya optimis kami mampu meraih tiga poin di pertandingan nanti, imbuh eks penggawa Timnas U-19 ini.


Bali United bakal menghadapi Madura United pada laga pekan ketujuh ISC A 2016. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (20/06) malam nanti.


Pertandingan ini sebelumnya dijadwalkan dihelat di Stadion Gelora Bangkalan Madura. Namun, karena sanksi harus berlaga di tempat netral, akibat insiden flare, yang harus dijalani Madura United, laga ini dihelat di Sidoajo.


Sementara itu, optimisme serupa datang dari Ricky Fajrin. Fullback kiri Bali United ini mengaku siap mematikan pergerakan pemain Madura United dan meraih kemenangan pada pertandingan ini.


Tidak mudah memang karena para pemain Madura United memiliki kualitas bagus. Namun, dalam sepak bola tidak ada yang tidak mungkin. Semoga hasil terbaik menjadi milik Bali United di pertandingan malam nanti, sambungnya. [initial]  (den/asa)