Video Rasis Viral, Persija Minta Maaf kepada Viking
Haris Suhud | 28 Maret 2018 15:00
Bola.net - - Media sosial tengah dihebohkan dengan beredarnya video rasis yang memperlihatkan beberapa pemain Persija Jakarta di antaranya Gunawan Dwi Cahyo, Ahmad Syaifullah, dan Riko Simanjuntak. Dalam video yang live di instagram milik salah satu pemain Persija tersebut, terdengar ucapan yang tidak pantas kepada suporter Persib Bandung, Viking.
Menanggapi video tersebut, Direktur Utama Persija, Gede Widiade mengaku sangat menyayangkan. Pengusaha asal Surabaya ini pun meminta maaf kepada seluruh suporter Persib.
Saya sangat menyesal, kata Gede, Rabu (28/3/2018).
Saya atas nama manajemen Persija meminta maaf kepada saudara-saudaraku Viking, tambah pengusaha properti ini.
Gede mengaku akan menyelidiki tujuan dan maksud dari video tersebut. Dia juga tak segan-segan untuk memberikan hukuman kepada pemain yang terbukti melakukan hal tersebut.
Kepada yang bersangkutan akan kami ambil tindakan tegas agar tidak terulang kembali, tutup Gede.
Masalah seperti ini bisa menjadi penghambat bagi Persija sendiri di Liga 1 Gojek 2018 bersama Bukalapak. Di pekan pertama kemarin, pasukan Macan Kemayoran hanya mendapat hasil imbang ketika menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bung Karno.
Pada pekan selanjutnya, Persija akan menghadapi Arema FC. Laga tersebut diyakini tak akan mudah bagi Persija. Oleh sebab itu, pasukan Stefano Cugurra Teco harus menyiapkan persiapan yang matang untuk menghadapi pasukan Joko Susilo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gede Ungkap Alasan Persija Pulangkan Arthur Bonai
Bola Indonesia 27 Maret 2018, 22:00 -
Persija Cetak Lebih Dari 60 Ribu Tiket, Aremania Dapat 4.000
Bola Indonesia 27 Maret 2018, 21:00 -
Tantang Persija, Arema Siapkan Opsi Rotasi
Bola Indonesia 27 Maret 2018, 20:57 -
Ini Daftar Harga dan Cara Pembelian Tiket Persija vs Arema
Bola Indonesia 27 Maret 2018, 20:04 -
Jadwal Lengkap Liga 1 2018 Pekan Kedua: Persija Jakarta vs Arema FC
Bola Indonesia 27 Maret 2018, 15:04
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23