Usai Lolos Degradasi, PSIS Bicara Target Delapan Besar
Aga Deta | 14 Desember 2019 18:45
Bola.net - PSIS Semarang memastikan diri terhindar dari degradasi usai menaklukkan Semen Padang, Jumat (13/12/2019). Laskar Mahesa Jenar mengemas total 43 poin dan menduduki peringkat ke-9 klasemen sementara.
Setelah dipastikan tetap bertahan pada kompetisi Liga 1 musim depan, PSIS kembali membicarakan target yang dicanangkan di awal musim. Yakni menembus delapan besar klasemen akhir.
"Kita tentu saja bersyukur bisa memastikan bertahan di Liga 1, tadi malam pertandingan cukup panas, karena kedua tim mau menang semua," kata CEO PSIS, Alamsyah Satyanegara Sukawijaya, Sabtu (14/12/2019).
"Masih ada dua pertandingan, ini tetap kita maksimalkan karena kita punya cita-cita finis di peringkat delapan besar," imbuh pria yang karib disapa Yoyok Sukawi tersebut.
PSIS akan menghadapi Madura United dan Bhayangkara FC pada dua laga terakhir. Tim kebanggaan Kota Lumpia tersebut akan mati-matian untuk bisa mengamankan poin penuh pada dua laga tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Optimistis
Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Komite Eksekutif PSSI tersebut optimistis timnya bisa meraih target tersebut. Namun, kata dia butuh kerja ekstra karena lawan yang dihadapi bukan tim sembarangan.
"Saya cukup optimis, cuma tim yang kita hadapi besok bukan tim sembarangan, Madura juga tim kuat, lalu terakhir ada Bhayangkara juga tim kuat," jelas Yoyok.
"Kita optimis tapi memang perlu kerja keras untuk mewujudkan itu," tegas anggota DPR RI tersebut.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bambang Nurdiansyah Lega PSIS Lolos dari Jeratan Degradasi
Bola Indonesia 13 Desember 2019, 23:35 -
Dikalahkan PSIS, Pelatih Semen Padang Minta Maaf Timnya Terdegradasi
Bola Indonesia 13 Desember 2019, 23:29 -
Hasil Pertandingan PSIS Semarang vs Semen Padang: Skor 2-0
Bola Indonesia 13 Desember 2019, 20:41 -
Live Streaming Shopee Liga 1 di O Channel: PSIS vs Semen Padang
Bola Indonesia 13 Desember 2019, 15:30 -
Prediksi PSIS Semarang vs Semen Padang 13 Desember 2019
Bola Indonesia 13 Desember 2019, 08:09
LATEST UPDATE
-
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46 -
Menajamkan Taji Garuda: Perombakan Komposisi di Lini Depan Timnas Indonesia
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:39 -
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39