Tujuh Pemain BSU Di Ambang Hukuman Akumulasi Kartu

Editor Bolanet | 5 Juli 2016 05:20
Tujuh Pemain BSU Di Ambang Hukuman Akumulasi Kartu
Ibnu Grahan (c) AFP
- Pelatih Bhayangkara Surabaya United (BSU), Ibnu Grahan sedang ketar-ketir. Penyebabnya adalah banyaknya jumlah kartu yang sudah dikantongi para pemainnya. Bahkan, terdapat pula yang di ambang hukuman akumulasi.


Saat ini terdapat tujuh pemain BSU yang sudah mengantongi dua kartu kuning. Mereka adalah Putu Gede Juni Antara, Suroso, Khairallah Abdelkbir, Indra Kahfi, Rudi Widodo, Sahrul Kurniawan, dan kiper Wahyu Tri Nugroho.


Ibnu sangat bersyukur tak ada pasukannya yang memperoleh kartu ketika menjamu Bali United, Minggu (3/7) akhir pekan lalu. Saya juga bersyukur tak ada yang kartu kuning. Sebab ada enam hingga tujuh pemain kami yang sudah mengantongi dua kartu kuning, ucap Ibnu.


Ia menambahkan, jika tujuh pemain di atas menerima satu kartu kuning lagi, maka BSU harus tampil pincang lawan Mitra Kukar, Minggu (17/7) mendatang. Sekali saja ada yang kena kartu, mereka bisa absen di Tenggarong, imbuh Ibnu Grahan.


Selain tujuh pemain itu itu, terdapat lima pemain dengan satu kartu kuning. Mereka adalah Otavio Dutra, Fandi Eko Utomo, Hargianto, Bijahil Chalwa dan Paulo Helber. [initial]


 (faw/hsw)