Tira Persikabo Sangat Mewaspadai Pemain Persija Ini, Siapa Dia?
Serafin Unus Pasi | 15 Juli 2019 20:49
Bola.net - Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan memberi perhatian khusus kepada gelandang Persija Jakarta, Riko Simanjuntak. Sebab, dia dinilai akan menjadi momok yang membahayakan bagi pertahanan Laskar Pajajaran.
Tira Persikabo akan bentrok dengan Macan Kemayoran pada pekan kesembilan Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Duel kedua kesebelasan bakal tersaji di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (16/7), pukul 15,30 WIB.
"Riko pemain yang sangat menjadi perhatian tentunya. Jujur, dia punya kecepatan, skill bagus, dan sering menyulitkan lawan dengan kualitas individunya," ujar RD saat sesi press conference di Stadion Pakansari, Senin (15/7).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Pilar Penting Persija
Sejauh ini, Riko memang menjadi salah satu pemain pilar Persija. Pesepakbola berusia 27 tahun itu sudah menyumbangkan dua assist dalam enam laga yang dimainkannya.
Bahkan pada musim lalu, Riko pernah mencetak satu gol ke gawang Tira Persikabo. Gol tersebut kemudian membantu Persija menang dengan skor telak 5-0.
"Dia memiliki passing dan crossing yang bagus. Tentu saja, kami akan sangat memperhatikan Riko," imbuh RD.
Adapun di tangan RD, Tira Persikabo tampil menyakinkan. Saat ini, Abduh Lestaluhu dan kawan-kawan sukses memuncaki klasemen sementara Shopee Liga 1 2019 dengan torehan 16 poin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pemain Kunci PSM Makassar Kontra Persija di Final Piala Indonesia
Bola Indonesia 13 Juli 2019, 16:45 -
Bagaimana Kondisi Terkini Kiper Persib Usai Operasi Patah Tulang Kaki?
Bola Indonesia 13 Juli 2019, 08:00
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39