Tinggalkan Warisan Fernando Valente, Widodo C Putro Kembalikan Posisi Asli Pemain Arema FC
Asad Arifin | 17 Februari 2024 15:13
Bola.net - Widodo C Putro memutuskan untuk tidak melanjutkan eksperimen yang pernah dipakai oleh Fernando Valente di Arema FC. Sang pelatih baru akan mengembalikan pemain ke posisi utamanya, tidak seperti era Valente.
Fernando Valente memang melakukan beberapa eksperimen saat menangani Arema FC. Satu di antaranya mengubah posisi dua gelandang asing menjadi stoper yang dilakukan Julian Guevara dan Charles Raphael Almeida.
Namun, kini Widodo C Putro mengembalikan pemain-pemain itu ke posisi aslinya. Widodo merasa mereka akan lebih efektif jika bermain di posisi utamanya.
"Memang ada beberapa posisi yang mungkin saya kembalikan. Saya sudah tahu kualitas para pemain di dalam tim ini," ujar mantan pelatih Deltras Sidoarjo itu. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Widodo Libatkan Asisten Pelatih untuk Tentukan Posisi Pemain
Jika melihat sesi latihan Arema FC, Julian Guevara sudah dikembalikan posisinya menjadi gelandang. Pemain asal Kolombia itu memiliki kemampuan untuk mengatur ritme permainan tim.
Selain itu, striker Charles Lokolingoy ditempatkan sebagai targetman. Pemain asal Australia itu sebelumnya lebih banyak diposisikan sebagai winger.
"Kami juga sudah diskusi dengan staf kepelatihan. Jadi ada beberapa pemain yang harus berfungsi di posisi aslinya," jelas Widodo.
Namun, ada juga eksperimen yang masih dilakukan sampai saat ini, seperti Achmad Maulana yang kini menjadi bek kanan. Padahal pemain asal Bandung itu berposisi sebagai gelandang bertahan.
Widodo C. Putro Tahu Kualitas Pemain Arema FC
Meski baru hitungan hari melatih Arema FC, Widodo C Putro mengaku sudah memahami kualitas semua pemain. Maklum, dia sudah melihat para pemain Arema FC ini ketika masih menangani tim Liga 1, seperti Bali United, Persita Tangerang, dan Bhayangkara FC.
"Sebenarnya, materi pemain Arema FC tidak banyak berubah. Tim ini sudah jadi, dan saya tahu dari dulu kualitas pemain Arema FC, seperti Dendi Santoso, Ahmad Alfarizi, Dedik Setiawan, dan lainnya. Mereka memiliki kemampuan yang bagus," ujar Widodo.
Melihat komposisi saat ini, Widodo merasa tidak perlu banyak melakukan eksperimen. Apalagi Arema FC hanya menyisakan 10 pertandingan lagi pada musim ini. Sangat riskan jika masih coba-coba menurunkan pemain di posisi berbeda.
Disadur dari Bola.com
Penulis: Iwan Setiawan/Benediktus Gerendo
Tayang: 17 Februari 2024
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Ganti Taktik, Ini Kiat Widodo C Putro Bangkitkan Arema FC
Bola Indonesia 13 Februari 2024, 21:25 -
Misi Menyelamatkan Arema FC dari Degradasi
Bola Indonesia 12 Februari 2024, 13:34 -
Jalani Tugas Berat di Arema FC, Widodo C Putro Harap Sokongan Semua Pihak
Bola Indonesia 10 Februari 2024, 00:49 -
Punya Karakter Kuat, Alasan Widodo C Putro Ditunjuk jadi Nakhoda Arema FC
Bola Indonesia 9 Februari 2024, 19:53
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39