Timnas U-22 Hanya Menang Tipis dari Klub Liga 2

Asad Arifin | 24 Mei 2017 20:58
Timnas U-22 Hanya Menang Tipis dari Klub Liga 2
Timnas Indonesia U-22 (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Tim Nasional (Timnas U-22) menggelar laga uji coba melawan Persewangi Banyuwangi di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Rabu (24/5). Pada laga ini, tim asuhan Luis Milla hanya mampu menang dengan skor tipis 1-0 atas klub yang berlaga di Liga 2 tersebut.

Pada laga babak pertama, Luis Milla langsung menurunkan pemain naturalisasi Ezra Walian di posisi penyerang. Keberadaan Ezra mendapat dukungan dari Septian David, Febri Haryadi dan Gian Zola di lini kedua.

Komposisi ini membuat lini depan Timnas U-22 mendapatkan banyak peluang. Hanya saja, Ezra Walian masih belum mampu membobol gawang Persewangi yang dikawal oleh Nanda Pradana hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Luis Milla merubah komposisi pemain yang berlaga. Pelatih asal Spanyol ini memasukkan Evan Dimas, Gavin Kwan Adsit, serta Yabes Roni.

Meski merombak susukan pemain, dominasi Timnas U-22 masih terus berlanjut. Kebuntuan bagi Garuda Muda pun pecah saat laga memasuki menit ke-65. Yabes Roni mencetak gol usai menerima umpan dari Gavin Kwan.

Serangan terus dilancarkan pasca gol ini. Hanya saja, beberapa peluang yang didapatkan gagal berujung pada tergetarnya gawang Nanda Pradana untuk kedua kalinya. Hingga pertandingan usai, Timnas U-22 harus puas dengan kemenangan 1-0 dari Persewangi.