Termasuk Rahmad Darmawan, Ini yang Diwaspadai Arema FC dari Barito Putera
Dimas Ardi Prasetya | 17 Februari 2023 21:36Bola.net - Kendati berada di atas angin, Arema FC ogah lengah kala menghadapi Barito Putera pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Tim berlogo singa mengepal ini menilai ada sejumlah hal yang patut diwaspadai dari Laskar Antasari, julukan Barito Putera.
"Kami harus waspadai kecepatan mereka, terutama di sisi flank," ucap Pelatih Arema FC, I Putu Gede.
Selain itu, Putu Gede juga menyebut anak asuhnya harus mewaspadai keberadaan sosok Rahmad Darmawan, yang kini kembali menangani tim tersebut. Keberadaan RD -sapaan Rahmad Darmawan- membuat Barito Putera lebih kuat.
"Keberadaan Coach RD tentu menjadi motivasi, gairah, dan semangat baru bagi para pemain Barito Putera. Mereka tentu akan menunjukkan kemampuan terbaik mereka," papar Putu Gede.
"Ini adalah hal-hal yang harus kami waspadai," ia menambahkan.
Arema FC akan menghadapi Barito Putera pada laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Sabtu (18/02).
Saat ini, kedua tim berada di papan bawah klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023. Arema FC menempati posisi 12 dengan capaian 29 poin dari 22 laga.
Sementara, Barito Putera berada di peringkat ke-16 klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023. Laskar Antasari meraih 22 angka dari 23 pertandingan yang telah mereka lakoni.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Main Lebih Baik
Lebih lanjut, Putu Gede menegaskan bahwa timnya sudah melakukan sejumlah pembenahan. Pembenahan-pembenahan ini, sambungnya, merupakan hasil evaluasi tim pelatih pada permainan Arema FC kala menghadapi Persija Jakarta lalu.
"Arema FC mesti tampil berbeda pada laga besok dibanding ketika menghadapi Persija Jakarta lalu," ucap Putu Gede.
"Kita lakukan pembenahan ke dalam dan menguatkan diri. Pada pertandingan nanti akan kita lihat bagaimana kondisi Barito dan akan kita coba lakukan yang terbaik," ia menandaskan.
Klasemen Liga 1
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Bentrok Suporter-Aparat Saat PSIS Vs Persis, Erick Thohir: Semua Tenang, Semarang-Solo Seduluran
- Prediksi BRI Liga 1: Arema FC vs Barito Putera 18 Februari 2023
- Tonton Lagi, Highlights Empat Gol yang Tercipta Saat Dewa United Bungkam PSS Sleman
- Siap Tempur, Arema FC Bidik Kemenangan Kala Hadapi Barito Putera
- Hasil BRI Liga 1 2022/2023 PSS Sleman vs Dewa United: Skor 1-3
- Saksikan Lagi Dua Gol yang Tercipta Saat Persis Solo Imbangi PSIS Semarang
- Gas Air Mata di Laga PSIS Semarang vs Persis Solo, Ofisial Laskar Mahesa Jenar Sempat Rasakan Perih
- Hasil BRI Liga 1 2022/2023 PSIS Semarang vs Persis Solo: Skor 1-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39