Terkait Pra PON, Ini Usulan Tim Transisi Pada KONI

Editor Bolanet | 13 Oktober 2015 18:01
Terkait Pra PON, Ini Usulan Tim Transisi Pada KONI
Anggota Tim Transisi, Cheppy T Wartono (c) ist
- Tim Transisi mengusulkan adanya perubahan format dalam pelaksanaan Pra PON cabang olahraga sepakbola. Mereka mengusulkan pada KONI agar pelaksanaan Pra PON dihelat bersifat sentralistik.


Kami mengusulkan agar Pra-PON dilaksanakan pada November mendatang, ujar anggota Tim Transisi, Cheppy T Wartono.


Kami juga mengusulkan bahwa ajang ini bersifat sentralistik dengan dibagi dalam delapan grup dengan cara undian, sambungnya.


Sebelumnya, Senin (12/10) Tim Transisi telah bertemu dengan KONI membahas pelaksanaan ajang kualifikasi Pra-PON. Dalam pertemuan ini, Tim Transisi mengusulkan beberapa hal terkait teknis pelaksanaan pada KONI.


Lebih lanjut, Cheppy membeber alasan di balik usulan Tim Transisi bahwa Pra-PON dilaksanakan secara sentralistik. Menurutnya, dengan format ini, esensi pesta olahraga antar provinsi bisa tercapai.


Para pemain bisa saling mengenal satu sama lain.  Pemain Aceh bisa kenal dengan Papua. Pemain Lampung bisa berkenalan dengan pemain-pemain dari Sulawesi. Maka, cita-cita persatuan dan kesatuan menjadi tercapai, tandasnya. (den/asa)