Terkait Aturan Gaji 25 Persen, Ini Usulan Pelatih Persela
Serafin Unus Pasi | 1 April 2020 21:17
Bola.net - Pelatih Persela Lamongan, Nil Maizar mengomentari keputusan federasi terkait aturan gaji 25 persen. Secara umum, dirinya tidak keberatan dengan keputusan tersebut.
Hanya saja, Nil mengusulkan kepada manajemen agar gaji bulan Maret tidak ada pemotongan. Hal itu juga sesuai dengan kesepakatan dengan jajaran pelatih.
”Sebenarnya kami berkomunikasi dengan seluruh pelatih, bulan Maret maunya full,” kata Nil Maizar kepada Bola.net, Selasa (1/4/2020).
”Tapi tergatung manajemen, kalau kami mengusulkan kepada manajemen dan manajemen bisa mengabulkan, alhamdulillah,” sambungnya.
Aturan gaji 25 persen diberlakukan setelah PSSI menghentikan kompetisi Shopee Liga 1 2020. Regulasi tersebut tertuang dalam surat keputusan bernomor 48/SKEP/III/2020.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tidak Bisa Frontal
Namun demikian, jika usulan tersebut tidak dikabulkan manajemen, pihaknya tetap legawa. Karena bagaimana pun itu sudah menjadi keputusan federasi.
”Tapi itu perlu dirapatkan juga, kami tidak bisa terlalu frontal. Situasi kan semuanya lagi tidak bagus,” tegasnya.
Pelatih asal Payakumbuh tersebut juga mengatakan bahwa tidak ada pihak yang diuntungkan atau dirugikan dari keputusan itu. Karena memang situasinya tidak memungkinkan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Rencana Persela untuk Marquinhos dan Brian Ferreira
Bola Indonesia 20 Maret 2020, 02:35 -
Persela Lamongan Tetap Gelar Latihan Terbuka
Bola Indonesia 19 Maret 2020, 23:01 -
Alami Start Buruk, Persela Angkat Mental Pemain
Bola Indonesia 19 Maret 2020, 22:12 -
Marquinhos Tiba di Lamongan, Persela Menunggu Brian Ferreira
Bola Indonesia 19 Maret 2020, 20:46 -
Shopee Liga 1 2020: Pelatih-pelatih Dengan Rapor Buruk Hingga Pekan Ke-3
Bola Indonesia 18 Maret 2020, 14:28
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39