Teriak Peserta Kongres PSSI pada Edy Rahmayadi: Hidup Pak Gubernur!
Haris Suhud | 13 Januari 2018 15:01
Bola.net - - Teriakan Hidup Pak Gubernur menggema saat acara Kongres Tahunan PSSI di Indonesia Convention Exhibition, BSD, Tangerang, Sabtu (13/1/2018). Seruan itu ditujukan kepada Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi.
Teriakan itu muncul ketika Edy akan menaiki panggung untuk memberikan kata sambutan sekaligus membuka Kongres PSSI. Sebagian peserta Kongres pun ada yang tertawa mendengar hal tersebut.
Hidup pak gubernur, hidup pak gubernur, teriak mereka.
Sebagaimana diketahui, Edy maju dalam pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) untuk periode 2018-2023. Pria berusia 54 tahun ini dipasangkan dengan Musa Rajekshah (Ijeck).
Kongres Tahunan PSSI itu sendiri memiliki beberapa agenda penting. Bahkan, agenda Kongres Luar Biasa (KLB) juga disisipkan sebagai momentum untuk mengubah statuta PSSI.
Untuk agenda Kongres Tahunan adalah membacakan laporan kegiatan, laporan keuangan, rencana strategis, dan program kerja PSSI sepanjang 2018. Sekadar catatan, PSSI adalah induk cabang olahraga pertama yang mengadakan kongres pada 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanpa Drawing, Inilah Pembagian Grup Piala Presiden 2018
Bola Indonesia 9 Januari 2018, 11:44 -
Operator Liga Tunggu Balasan PSSI Soal Draft Regulasi
Bola Indonesia 9 Januari 2018, 03:47 -
Ini Alasan Simon McMenemy Tolak Tangani Timnas Selection
Tim Nasional 7 Januari 2018, 22:22 -
PSSI Dukung Pemain Muda Timnas Indonesia Bermain di Jepang
Tim Nasional 6 Januari 2018, 09:36 -
PSSI dan Selangor FA Tuntaskan Masalah Transfer, Evan Dimas: Terima Kasih!
Tim Nasional 5 Januari 2018, 10:31
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39