Tekad Bek Asing PS Tira Bikin Persebaya Kesulitan
Dimas Ardi Prasetya | 10 September 2018 22:27
- Bek asing PS Tira, Radanfah Abou Bakr bertekad untuk membantu timnya meraih hasil positif ketika menghadapi Persebaya dalam lanjutan Liga 1, Selasa malam. Salah satunya dengan memperkuat sektor pertahanan agar tidak mudah dibobol pemain lawan.
Lini belakang PS Tira belakangan ini memang menjadi sorotan karena kerap menjadi lumbung gol lawan. Bahkan dalam lima pertandingan terakhir, klub yang berjuluk The Young Warriors ini telah kebobolan sebanyak 14 gol atau rata-rata 2,8 gol setiap pertandingan.
”Kita berharap mendapatkan hasil bagus besok apalagi besok bisa jadi stadion akan penuh dan atmosfer fantastis. Kita ingin dapat yang terbaik dengan meminimalkan kesalahan fokus dan konsentrasi,” kata Abou Bakr dalam sesi jumpa pers.
Dan meski baru bergabung dengan PS Tira, mantan pemain Swansea City ini mengaku sudah memahami gaya permainan yang diinginkan oleh pelatih kepala, Nil Maizar. Tentunya hal itu berkat pemusatan latihan yang digelar baru-baru ini.
”Kita mendapatkan pelatihan yang bagus dan bisa saling memahami satu sama lain dan terpenting bisa memahami apa yang diinginkan pelatih secara individual maupun secara taktikal sebagai sebuah tim,” sambungnya.
Pemain timnas Trinidad – Tobago ini bernjanji untuk memberikan kontribusi sebanyak mungkin terutama kepada pemain yang berada di sekitarnya. Serta memberikan dampak yang positif di lini belakang PS Tira.
”Saya berharap bisa membantu pertahanan PS Tira menjadi lebih baik hingga akhir musim,” pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dipanggil Timnas Indonesia, Winger Persija Siap Kerahkan Kemampuan Terbaik
Bola Indonesia 7 September 2018, 19:19 -
Bonek Tetap Nekat Sambangi Venue Pertandingan PSBI vs Persebaya
Bola Indonesia 2 September 2018, 15:14 -
Selama TC, PSIS Fokus Tingkatkan Empat Aspek Fisik
Bola Indonesia 31 Agustus 2018, 20:25 -
Timnas Indonesia Cari Lawan Uji Coba dari Asia Timur
Tim Nasional 31 Agustus 2018, 19:41 -
Penyerang Lokal Kalah bersaing Dari Penyerang Asing, Ini Sebabnya
Bola Indonesia 16 Agustus 2018, 18:48
LATEST UPDATE
-
Dari Cedera Panjang ke Gol Epik: Reece James Terdiam Saat Harusnya Selebrasi
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:15 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Jepang vs Timnas Arab Saudi dari HP dan TV
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:01 -
Jadwal dan Link Live Streaming FA Cup 2024/25: Quarter Final di Vidio
Liga Inggris 25 Maret 2025, 14:38 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 25 Maret 2025, 14:30 -
Justin Hubner dan Ragnar Oratmangoen, Harapan Baru Timnas Indonesia!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 14:27 -
Timnas Indonesia dan Total Football: Indahnya Impian dan Pahitnya Realita
Tim Nasional 25 Maret 2025, 14:23 -
Timnas Indonesia vs Bahrain: 3 Poin dan Memperbaiki Selisih Gol
Tim Nasional 25 Maret 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10