Teco Minta Pemain Persija Jakarta Hati-hati di Media Sosial
Haris Suhud | 29 Maret 2018 09:40
Bola.net - - Persija Jakarta baru saja ditimpa masalah setelah beredarnya sebuah video ujaran tak pantas yang melibatkan pemain Macan Kemayoran. Untuk mencegah kejadian tersebut terulang di masa yang akan datang, Stefano Cugurra Teco meminta agar pemainnya berhati-hati dalam menggunakan media sosial.
Seperti yang diketahui bahwa video para pemain Persija yang diselingi kata-kata tidak sopan ditujukan kepada kelompok suporter Persib Bandung menjadi viral di media sosial. Setelah beredarnya video tersebut, para pemain Persija Jakarta pun melakukan permintaan maaf bersama dipimpin oleh sang kapten, Ismed Sofyan, dan sang ikon, Bambang Pamungkas.
Meski permintaan maaf sudah dilayangkan, pelatih Persija Jakarta, Stefano Teco, berharap para pemainnya mengambil pelajaran dari insiden tersebut. Ia pun meminta agar para pemainnya berati-hati dalam menggunakan media sosial.
Tentu kejadian ini harus diambil pelajaran agar pemain tidak mengulangi lagi. Mereka adalah pemain profesional yang bersinggungan dengan klub. Tidak hanya itu, pemain juga harus berhati-hati dalam menggunakan media sosial, ujar pelatih asal Brasil itu.
Sementara itu dari manajemen melalui Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, juga meminta maaf atas kejadian ini. Ia sangat menyesal dengan tindakan tersebut dan berjanji kejadian ini tidak akan terulang lagi.
Kejadian seperti ini bisa terjadi ketika Persija akan menghadapi Arema FC di Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak pekan kedua pada hari Sabtu (31/3) mendatang. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bawa 19 Pemain, Arema FC Siap Tempur Lawan Persija
Bola Indonesia 28 Maret 2018, 20:42 -
Viking Akan Bawa Kasus Video Pemain Persija ke Polisi
Bola Indonesia 28 Maret 2018, 20:11 -
Demi Laga Persija vs Persib, Anniversary Cup 2018 Dimajukan
Bola Indonesia 28 Maret 2018, 17:14 -
Persija Minta Maaf Atas Video Tentang Viking
Bola Indonesia 28 Maret 2018, 16:55 -
Kasus Video Rasis Pemain Persija Masuk ke Komdis PSSI
Bola Indonesia 28 Maret 2018, 15:42
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10