TC Piala Dunia 2018 dan Piala Asia 2019, Huistra Minta Timnas ke Jayapura
Editor Bolanet | 16 Mei 2015 20:20
Azwan menyebutkan bahwa Huistra sangat ingin laga kandang digelar di Stadion Mandala, meski PSSI sudah mengajukan tiga venue untuk diverifikasi.
Venue yang dimaksud adalah Stadion Manahan, Stadion Gelora Delta, dan Stadion Maguwoharjo.
Ada masukan dari Pieter Huistra karena kemungkinan timnas Indonesia diperkuat banyak pemain Persipura. Ini lebih ke teknis karena pemain Persipura berlatih secara reguler, termasuk punggawa Persib, terang Azwan Karim.
Sehingga, pihaknya ingin TC (training centre/pemusatan latihan) di sana. begitupun saat Indonesia melakoni laga kandang, sambung Azwan.
Lebih jauh dilanjutkan Azwan, Stadion Mandala bisa saja menjadi pilihan. Terlebih sudah diverifikasi AFC sehingga Persipura bisa menggunakannya untuk Piala AFC.
Di kualifikasi bersama Piala Dunia 2018 dan Piala Asia 2019, Indonesia tergabung di Grup F bersama Irak, Vietnam, Thailand, dan Taiwan. Indonesia akan memulai kiprah dengan bertandang ke markas China Taipe, 11 Juni.
Skuad Garuda- julukan Timnas Indonesia senior- kemudian menjamu Irak pada 16 Juni sebelum dijamu Vietnam, 3 September dan menjamu Thailand 8 Oktober. Indonesia gantian menjamu Taiwan, 13 Oktober sebelum dijamu Irak 12 November.
Indonesia menjamu Vietnam 17 November sebelum menutup kiprah dengan dijamu Thailand pada 29 Maret 2016.
Stadion Mandala dipakai untuk Piala AFC. Kapasitasnya juga cukup besar. Namun, itu baru sebatas saran dari Huistra, pungkasnya. [initial]
Baca Juga
- Realisasikan Kualifikasi Piala Dunia dan Piala Asia, PSSI Berkomunikasi Dengan Asprov
- PSSI Gelar Kualifikasi Piala Dunia 2018 dan Piala Asia 2019, Ini Tanggapan AFC
- Sumbang Pemain ke Timnas, Arema Terbanyak di Jatim
- Didaftarkan Timnas, Andik Ogah Berekspektasi Terlalu Tinggi
- Soal Timnas, Andik Vermansah Hanya Dengar dari Media
- Andik Vermansah Bersyukur Punya Kans Bela Timnas Lagi
(esa/rer)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sumbang Pemain ke Timnas, Arema Terbanyak di Jatim
Tim Nasional 13 Mei 2015, 12:34 -
Didaftarkan Timnas, Andik Ogah Berekspektasi Terlalu Tinggi
Tim Nasional 13 Mei 2015, 11:29 -
Soal Timnas, Andik Vermansah Hanya Dengar dari Media
Tim Nasional 13 Mei 2015, 11:05
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39