Tantang Persija, 757 Kepri Jaya Siap Berjuang Hingga Tetes Darah Penghabisan
Serafin Unus Pasi | 22 Januari 2019 20:47
Bola.net - - Tim Liga 3, 757 Kepri Jaya akan menantang juara bertahan Liga 1 yaitu Persija Jakarta pada babak 32 besar Piala Indonesia 2018/2019. Laga leg pertama bakal digelar di kandang Persija, Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (23/1) besok.
Tahu lawan yang dihadapi berat, pelatih 757 Kepri Jaya, Regi Aditya telah mempersiapkan timnya dengan matang. Dia menegaskan, pasukannya akan berjuang habis-habisan di laga besok.
"Kami tentunya sebelum datang kami telah persiapkan semuanya dengan sebaik mungkin. Kami hargai calon lawan kami Persija Jakarta tim besar, juara Liga 1 2018 musim kemarin," ujar Regi saat sesi jumpa pers sehari jelang laga di Stadion Patriot, Selasa (22/1).
"Tetapi kami datang bukan hanya untuk memenuhi tanggung jawab kami menyelesaikan Piala Indonesia 32 besar ini. Tapi tentu kami persiapkan semuanya secara matang dan karena menghargai lawan kami itu kami aplikasikan dengan mempersiapkannya," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Tekanan The Jakmania
Duel melawan Macan Kemayoran memang tidak akan mudah bagi Kepri 757 Jaya. Sebab, mereka dipastikan bakal mendapat tekanan dari The Jakmania, suporter Persija.
Regi pun punya cara tersendiri untuk mengantisipasinya. Dia mengaku sudah berbicara dengan pemainnya agar tekanan dari The Jakmania dijadikan sebagai motivasi.
"Kami pergi ke sini (Patriot) dengan rencana. Saya selalu bicara dengan pemain kita harus pergi dengan rencana, kita tahu Jakmania akan memenuhi stadion patriot, tentu mental yang utama yang harus kita benahi" tutur Regi.
"Kita sudah siapkan mental beberapa hari ini bahwa kita harus datang dengan motivasi yang benar, sikap yang benar, kalah menang cerita yang lain. Tetapi benar kita harus excellent 100 persen melakukan yang terbaik apapun hasilnya nanti," imbuhnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terancam Tanpa Tiga Pemain Asing di LCA, Persija Dinilai Bakal Rugi Besar
Bola Indonesia 21 Januari 2019, 23:27 -
Soal Pergantian Ketum PSSI, Begini Tanggapan Persija Jakarta
Bola Indonesia 21 Januari 2019, 19:33 -
Persija Tunggu Kepastian dari PSSI Soal Pendaftaran Pemain ke LCA Malam Ini
Bola Indonesia 21 Januari 2019, 19:29 -
Persija Terancam Tanpa Pemain baru di Liga Champions Asia, Kenapa?
Bola Indonesia 21 Januari 2019, 17:25 -
Vinicius Neguete Pernah Bela Cruzeiro Kala Jadi Runner Up Copa Libertadores
Bola Indonesia 19 Januari 2019, 21:27
LATEST UPDATE
-
Harry Kane Kejar Rekor 100 Gol untuk Timnas Inggris, Bisa Kah?!
Piala Dunia 24 Maret 2025, 13:15 -
Demi Jadi Juara Dunia MotoGP, Jorge Martin Ngaku Korbankan Impian Kuliah
Otomotif 24 Maret 2025, 12:59 -
Bintang Muda yang Bersinar di Serie A 2024/2025
Liga Italia 24 Maret 2025, 12:54 -
Kegagalan Proyek Thiago Motta di Juventus dalam Waktu Kurang dari 300 Hari
Liga Italia 24 Maret 2025, 12:45 -
Hattrick Kegagalan Virgil van Dijk dalam 2 Pekan!
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:45 -
Darwin Nunez Jadi Pemain Pertama yang Tinggalkan Liverpool Musim Panas Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23