Tanpa Sugiantoro di Bench, Wolfgang Pikal Tak Masalah
Ari Prayoga | 24 Oktober 2019 06:02
Bola.net - Wolfgang Pikal tak didampingi Bejo Sugiantoro ketika Persebaya Surabaya bertandang ke markas Persela Lamongan, Rabu (23/10/2019). Asisten pelatih asal Sidoarjo tersebut sedang mengikuti kursus kepelatihan A AFC.
Selama ini, Bejo dan Pikal memang selalu bersama-sama dalam menangani Persebaya. Bahkan, saat pelatih berpaspor Austria tersebut belum disahkan, Bejo yang menemani pemain di bench.
Namun, Pikal mengatakan bahwa ketidakhadiran Bejo di lapangan tidak bepengaruh terhadap tim. Karena dirinya lebih mengutamakan pemain di lapangan.
”Tidak ada masalah tidak ada coach Bejo, dia bantu sedikit, tapi itu tidak pengaruh, ” jelas Wolfgang Pikal.
”Yang penting kami utamakan pemain yang ada di lapangan, itu yang utama, kami di luar arahkan, bikin taktik,” imbuh mantan asisten pelatih timnas Indonesia tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Uston Nawawi Menonton dari Tribun
Sebenarnya, untuk menggantikan posisi Bejo, manajemen Persebaya sudah menugaskan pelatih Persebaya U-20, Uston Nawawi. Dia menampingi Pikal selama Bejo absen.
Hanya saja, Uston Nawawi hanya difokuskan untuk membantu tim saat latihan. Dia tidak bisa mendampingi di bench karena memang tidak didaftarkan sebagai bagian tim senior.
Pada laga melawan Persela, pelatih asal Sidoarjo tersebut hanya menonton di lapangan. Sehingga, hanya Pikal yang memberikan instruksi dari pinggir lapangan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah dari Persela, Begini Alibi Pelatih Persebaya
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 20:17 -
Tantang Persela, Persebaya Ingin Tebus Kekalahan dari Persib
Bola Indonesia 22 Oktober 2019, 17:58 -
Persebaya Sudah Menganalisa Kekuatan Persela
Bola Indonesia 22 Oktober 2019, 17:50 -
Skuat Pincang, Persebaya Incar Kemenangan di Markas Persela
Bola Indonesia 22 Oktober 2019, 00:33 -
Cedera Pinggang, Pikal Ungkap Peluang Persebaya Mainkan David da Silva
Bola Indonesia 21 Oktober 2019, 22:35
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39