Taktik Tepat, Resep Arema Kalahkan Semen Padang

Editor Bolanet | 9 Juni 2012 21:26
Taktik Tepat, Resep Arema Kalahkan Semen Padang
Dejan Antonic (c) Bola
- Pelatih Arema Indonesia, Dejan Antonic buka kartu terkait resep anak asuhnya sukses menaklukkan Semen Padang di laga Sabtu (09/06). Menurutnya, kemenangan Arema di laga lanjutan kompetisi Indonesian Premier League ini tak lepas dari penggunaan taktik yang tepat.

Dari beberapa rekaman pertandingan, saya tahu bahwa Semen Padang adalah tim yang sangat bagus. Mereka memiliki kecepatan, ungkap Dejan dalam konferensi pers usai laga. Dari situ saya mencoba mengatur taktik agar mereka sulit masuk ke pertahanan kita.

Taktik itu berhasil. Terbukti, mereka akhirnya melakukan umpan-umpan panjang karena tidak bisa lagi mengandalkan kecepatan, sambung dia.

Lebih lanjut, Dejan juga mengungkapkan keberhasilan ini tak lepas dari semangat juang para penggawa Singo Edan -julukan Arema- di laga tersebut. Padahal, kondisi mental dan fisik para pemain terkuras padatnya jadwal.

Kita harus hormat pada mereka karena tetap bermain dan menunjukkan penampilan terbaik mereka, tandasnya. (bola/den/lex)