Tak Akui Hasil KLB PSSI, FDSI Desak Menpora Bentuk Pengurus Transisi

Editor Bolanet | 18 April 2015 21:27
Tak Akui Hasil KLB PSSI, FDSI Desak Menpora Bentuk Pengurus Transisi
Suporter Segel Kantor PSSI (c) Eggi Paksha
- Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) telah merampungkan Kongres Luar Biasa (klb) di Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (18/4).

Hasilnya, posisi Ketua Umum diemban La Nyalla Mahmud Matalitti untuk periode 2015-2019. Sedangkan Wakil Ketua Umum, diraih

Erwin Dwi Budiawan dan Hinca IP Pandjaitan. Kemudian, untuk Komite Eksekutif, terpilih sebanyak 12 anggota.

Kami menilai, Kongres tersebut tidak sah dan hanya tipu-tipu saja. Kongres sudah di-setting. Setiap tahun, Kongres syarat aroma politis dan tidak bersih karena banyak kepentingan-kepentingan, ungkap Partoba Pangaribuan, Admin Forum Diskusi Suporter Indonesia (FDSI) usai menyegel kantor PSSI di Senayan, Jakarta, Sabtu (18/4) malam.

Dilanjutkannya, akan meminta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, benar-benar membekukan pengurus PSSI saat ini. Kemudian, dilanjutkannya, segera membuat pengurus transisi agar kompetisi tetap berjalan.

Karena itu, jangan khawatir kompetisi berhenti. Kami juga tidak punya niat untuk itu. PSSI harus diisi pengurus-pengurus yang baru, tutupnya. [initial]


 (esa/rer)