Tak Ada di Bench Lawan Persib, Pelatih Kiper Persebaya Jalani Karantina
Serafin Unus Pasi | 12 April 2021 20:43
Bola.net - Pelatih kiper Persebaya Surabaya, Benyamin van Breukelen tidak ada di bench pada laga melawan Persib Bandung, Minggu (11/04/2021) malam. Namanya juga tidak masuk dalam daftar official.
Pelatih yang akrab disapa Benny itu tidak dibawa ke lapangan karena ada masalah dengan swab. Hasil tes usap antigen yang dijalaninya menunjukkan hasil reaktif.
"Saya tidak ada di lapangan, saya ada masalah dengan hasil swab, ada reaktif," kata Benny kepada Bola.net, Senin (12/04/2021).
Mau tidak mau Benny hanya bisa menyaksikan pertandingan dari layar kaca. Dia tidak bisa melihat langsung aksi kiper Persebaya di lapangan, termasuk insiden yang melibatkan Satria Tama.
Persebaya menghadapi Persib di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Pada laga tersebut, Green Force -julukan Persebaya- kalah dengan skor 3-2 dan gagal lolos ke semifinal.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Karantina di Surabaya
Karena hasil swab reaktif, Benny mengaku langsung menjalani karantina mandiri. Pelatih berdarah Belanda tersebut saat ini berada di Surabaya.
"Saya masih karantina, saya di Surabaya," imbuh mantan pelatih kiper pelatih Timnas Wanita Indonesia tersebut.
Menurut Benny, tidak ada gejala yang dirasakan. Namun saat tes swab dia memang sempat flu.
"Nanti tanggal 14 (April) saya diswab ulang," tandas pria yang juga pernah menjadi pelatih kiper Persela Lamongan tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Persebaya Surabaya: Skor 3-2
Bola Indonesia 11 April 2021, 20:28 -
Robert Alberts Enggan Remehkan Skuad Muda Persebaya
Bola Indonesia 10 April 2021, 23:10
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39