Suporter Malaysia dan Timnas Indonesia Diimbau Menjaga Tali Persaudaraan
Serafin Unus Pasi | 18 November 2019 16:54
Bola.net - Timnas Indonesia akan kembali bersua Timnas Malaysia pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G. Duel kedua negara kali ini bakal berlangsung di kandang Malaysia yakni di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).
Sebelumnya pada pertemuan pertama yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, laga diwarnai kerusuhan. Kala itu, suporter Malaysia yang datang ke stadion mendapat intimidasi dari pendukung Timnas Indonesia.
Bahkan pada pertengahan babak kedua, sejumlah suporter Timnas Indonesia menghampiri tribune pendukung Malaysia. Untungnya, petugas keamanan sigap meredam situasi.
Berkaca dari kejadian tak mengenakan di Jakarta, pelatih caretaker Timnas Indonesia, Yeyen Tumena angkat suara. Mantan asisten Simon McMenemy ini memberikan pesan agar kedua suporter menjunjung tinggi rasa persaudaraan.
"Terkait suporter saya menghimbau, terutama suporter Indonesia karena saya orang Indonesia. Sepak bola itu adalah keluarga, di manapun kita akan bertemu dan pertandingan hanya 90 menit, setelah itu kita tetap saudara, di manapun kita berada," ujar Yeyen saat sesi konferensi pers jelang laga di Stadion Nasional Bukit Jalil, Senin (18/11).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Yanto Basna Angkat Bicara
Hal serupa juga diucapkan punggawa Timnas Indonesia, Yanto Basna. Bek asal Papua ini meminta para suporter kedua kesebelasan untuk mendukung secara sportif.
"Kalau saya masalah Suporter ya sama seperti coach Yeyen, ya kita suporter Indonesia dan Malaysia sama," tuturnya.
"Jadi ya saya pikir biar 90 menit kita membela negara masing-masing, tapi sesudah itu ya kita kembali tetap saudara," imbuh Basna.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kilas Balik 5 Negara Peraih Medali Emas Cabor Sepak Bola SEA Games
Olahraga Lain-Lain 17 November 2019, 23:40 -
Rekor Ini Bisa Tercipta di Laga Malaysia vs Timnas Indonesia
Tim Nasional 17 November 2019, 23:01 -
PSSI Tak Masalah dengan Permintaan Gaji Tinggi Luis Milla
Tim Nasional 17 November 2019, 22:14 -
Timnas Indonesia Dijatahi Kuota 4.500 Suporter Hadapi Malaysia
Tim Nasional 17 November 2019, 15:38 -
PSSI Bertemu Shin Tae-yong di Malaysia pada 19 November 2019
Tim Nasional 17 November 2019, 10:02
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39