Status Masih PNS Aktif di Papua, Bagaimana Situasi Kontrak Boaz Solossa di Borneo FC?
Gia Yuda Pradana | 19 Juli 2021 12:53
Bola.net - Boaz Solossa telah resmi direkrut oleh Borneo FC. Striker senior Indonesia itu dikontrak dua tahun. Namun, kontraknya itu sepertinya masih bisa berubah.
Pasalnya, Boaz saat ini masih berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS) aktif di Papua. Dia berdinas di Kantor Otonomi Daerah Provinsi Papua sejak lulus dari Universitas Cenderawasih, Jayapura pada 2013.
Boaz telah resmi diumumkan sebagai pemain baru Borneo FC pada Sabtu (17/7/2021) dan diikat selama dua musim dengan opsi pada tahun kedua.
"Kami sepakat dengan Boaz untuk kontrak selama dua tahun," kata COO Borneo FC, Ponaryo Astaman, dalam sesi konferensi pers perkenalan Boaz di channel YouTube klub.
"Tapi untuk tahun kedua, tergantung beberapa opsi atau kondisi terutama statusnya sebagai PNS. Itu yang menjadi pertimbangan kami dan Boaz Solossa," lanjut Ponaryo.
Berharap Boaz Bisa Bertahan
Boaz pernah membagikan pengalamannya berdinas sebagai PNS di Kantor Otonomi Daerah Provinsi Papua pada 2015. Ketika itu, penyerang berusia 35 tahun ini sedang vakum bermain karena kompetisi dihentikan.
Ponaryo berharap, status PNS aktif Boaz Solossa tidak menghambat kebersamaan sang pemain dengan Borneo FC pada tahun depan.
"Kami sama-sama sepakat faktor itu menjadi pertimbangan untuk berlakunya kontrak Boaz pada tahun kedua," jelas Ponaryo.
Mantan General Manager Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI) tersebut kemudian menambahkan:"Kami berharap mudah-mudahan semuanya bisa diselesaikan dengan baik dan titik terang pada waktunya, Boaz bisa tetap bersama dengan Borneo FC pada tahun kedua."
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Yus Mei Sawitri
Published: 18 Juli 2021
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Baru Gabung, Boaz Solossa Sudah Jadi Calon Kapten Borneo FC
- Boaz Solossa, Pelengkap Kepingan Puzzle Borneo FC
- Kesetiaan Rohit Chand di Persija Jakarta: 8 Musim, 139 Pertandingan
- Kapan Launching Mes Baru Tim Arema? Ini Bocoran Tanggalnya
- Vaksinasi di Arema, Wujud Perhatian Merata dari sang Presiden Gilang Widya Pramana
- WNA Ramai-Ramai Pulang Kampung, Bagaimana Nasib Pemain Asing Persebaya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cerita Boaz Solossa Gabung Borneo FC Setelah Didepak Persipura
Bola Indonesia 18 Juli 2021, 08:52 -
PSM Makassar Cicil Tunggakan Gaji Pemain, APPI Tunggu Sampai Lunas
Bola Indonesia 1 Juni 2021, 09:15 -
PSM Makassar Tak Respon 2 Surat APPI Tentang Tunggakan Gaji Pemain Lokal
Bola Indonesia 17 Februari 2021, 12:26 -
Kirim Surat, APPI Desak PSSI Segera Tentukan Nasib Kompetisi
Bola Indonesia 6 Januari 2021, 15:08
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39