Simon McMenemy Bantah Rumor Latih Bali United
Serafin Unus Pasi | 7 Desember 2018 17:27
Bola.net - - Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy angkat bicara seputar rumor dirinya akan melatih Bali United musim depan. Arsitek berusia 40 tahun ini menyebut bahwa rumor itu masih jauh dari kebenaran.
Saat ini, Bali United belum punya pelatih permanen. Sebelumnya, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu kehilangan Widodo Cahyono Putro yang mengundurkan diri.
Eko Purjianto pun ditunjuk sebagai pelatih interim hingga kompetisi musim ini selesai. Eko sebelumnya merupakan asisten Widodo di Bali United, sehingga nama McMenemy disebut menjadi salah satu kandidat pelatih baru Bali United musim depan.
“Kalau ada setiap pekerjaan yang tersedia, pasti ada nama-nama muncul. Bisa juga menjadi pelatih Timnas Indonesia, Bali United, Persija Jakarta, bahkan PSM Makassar kalau mereka kehilangan pelatih. Jadi itu semua hanya rumor saja,” ujar Simon pada konferensi pers sebelum menghadapi Bali United di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Jumat (7/12/2018).
Simak pemaparan McMenemy mengenai masa depannya di bawah ini.
Fokus Lawan Bali United
Bhayangkara FC akan menghadapi Bali United pada partai pamungkas Liga 1 di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (8/12). Tim berjuluk The Guardian itu berpeluang mengakhiri musim ini di peringkat ketiga asalkan meraih kemenangan, dan Persib Bandung kalah dari Barito Putera.
“Saya tidak mau melihat terlalu jauh apa yang dicapai klub lain. Persib masih bisa di posisi ketiga, kami juga,” kata Simon.
“Fokus kami adalah menang dulu, dan baru kami lihat tim lain. Saya melihat Bhayangkara FC pantas merepresentasikan Indonesia, dan saya melihat musim lalu itu tidak tercapai,” tambahnya.
Berpeluang Tampil di AFC Cup
Jika Bhayangkara FC finish di peringkat ketiga, dan tim juara Liga 1 dapat melaju ke babak penyisihan Liga Champions Asia, The Guardian berpeluang tampil di AFC Cup pada musim depan. Apalagi di musim lalu, sebagai juara Liga 1, Bhayangkara FC gagal berkiprah di AFC Cup lantaran tidak mendapatkan lisensi.
McMenemy sendiri berharap bahwa tahun ini Bhayangkara bisa bermain di level Asia, untuk menghapuskan kekecewaan mereka musim lalu.
“Musim lalu kami bermain bagus, dan itu pukulan telak karena musim lalu tidak dapat bermain di Asia,” imbuh Simon.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Simon McMenemy Tidak Berminat Bantu PSM atau Persija Jadi Juara Liga 1
Bola Indonesia 2 Desember 2018, 17:29 -
Dijagokan Bakal Tangani Timnas Indonesia, Ini Kata Pelatih PSM Makassar
Bola Indonesia 27 November 2018, 22:18 -
Kata McMenemy, Kesalahan Kiper Timnas Indonesia Tidak Fatal
Bola Indonesia 19 November 2018, 22:30 -
Rekor Kandang Putus Dari Persib, Pelatih Bhayangakara FC Tidak Peduli
Bola Indonesia 3 November 2018, 21:54 -
Bhayangkara FC Terbebani Rekor Tandang
Bola Indonesia 17 September 2018, 17:20
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39