Siapkan Mental, Madura United Gelar Pengajian
Editor Bolanet | 26 April 2016 19:14
Sebagai upaya menyiapkan mental Bayu Gatra dan kawan-kawan, manajemen Madura United menggelar acara doa bersama di mess Mereka di daerah Tlanakan Pamekasan. Pada acara yang dihelat pada Senin (25/04) malam ini, selain pemain Madura United, hadir pula 300-an warga dan suporter.
Usaha dan doa memang harus bersamaan. Kami sadar bahwa kekuatan doa juga berpengaruh besar terhadap semangat pemain, ujar Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu, Ziaul Haq.
Doa bersama ini juga bagian dari persiapan kompetisi TSC, sambungnya.
Sebelumnya, sebagai ajang persiapan teknis jelang ISC, Madura United menggelar pemusatan latihan di Jota Batu, Jawa Timur. Selain itu, mereka juga telah melakoni sejumlah laga uji coba. Terakhir, mereka mengikuti trofeo yang dihelat Surabaya United dan berhasil menjadi runner-up.
Madura United sendiri bakal bersaing dengan 17 tim lain dalam ISC A 2016. Pada laga pertama, Laskar Sape Kerap bakal menghadapi PS TNI. Pertandingan ini akan dihelat di kandang PS TNI, Stadion Siliwangi Bandung, Minggu (01/05) mendatang.
Madura United sudah sempat memberi kejutan dalam ajang Piala Gubernur Kaltim, beberapa waktu lalu. Datang sebagai tim underdog, Fabiano Beltrame dan kawan-kawan akhirnya mampu menjadi runner-up ajang tersebut.
Sementara itu, Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira mengaku optimistis anak asuhnya bisa kembali berprestasi pada ISC A 2016. Saya rasa, kita akan bisa bicara banyak di kompetisi nanti. Pemain kita memiliki kualitas yang cukup untuk bisa bersaing, tandas pelatih asal Brasil ini. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bhayangkara SU Juara di Sidoarjo
Bola Indonesia 24 April 2016, 22:22 -
Madura United Masih Beri Kesempatan Jeong Kwangsik
Bola Indonesia 22 April 2016, 20:32 -
Madura United Menang, Gomes de Oliveira Senang
Bola Indonesia 22 April 2016, 20:29 -
Pelatih MU Nilai Anak Asuhnya Masih Banyak Kekurangan
Bola Indonesia 14 April 2016, 17:06 -
Hari Ini, MU Mulai Pemusatan Latihan di Batu
Bola Indonesia 14 April 2016, 14:15
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39