SFC Akui Diuntungkan dengan Absennya The Jakmania
Ari Prayoga | 16 Juni 2017 07:44
Bola.net - - Persija Jakarta tidak akan didampingi oleh para suporternya yakni The Jakmania saat menjamu Sriwijaya FC (SFC). Pelatih SFC, Osvaldo Lessa menganggap hal itu sebagai sebuah keuntungan bagi timnya.
Persija dijadwalkan untuk bertanding melawan SFC pada pekan ke 11 kompetisi Liga 1, Jumat (16/6/2017) malam. Namun, tim berjuluk Macan Kemayoran itu tidak bisa memakai Stadion Patriot dan harus mengungsi ke Stadion Wibawa Mukti, Bekasi.
Persija juga akan menjalani laga itu tanpa penonton. Sebab, pada laga sebelumnya lawan Perseru Serui di Stadion Patriot, ada sejumlah oknum suporter yang berbuat onar dan menyebabkan sejumlah pihak, termasuk dari kepolisian mengalami luka-luka.
Hal ini ternyata disyukuri oleh Lessa. Dia mengatakan, tidak hadirnya para suporter tersebut pasti akan bisa mempengaruhi performa Persija.
Suporter tidak bisa nonton sebenarnya buat SFC bagus karena penonton bisa kasih motivasi tinggi untuk tim Persija, ujar Lessa.
Suporter tidak bisa nonton untuk kita biasa normal, tapi untuk Persija mungkin mengganggu sedikit. Tapi semua tahu kalau sepakbola itu kalau main di kandang, suporter datang, nonton, tapi kalau tim tidak gol cepat, suporter bisa mengganggu juga, itu situasi, tambah pelatih asal Brasil ini.
Namun meski situasi itu dirasa menguntungkan bagi SFC, Lessa tetap memperingatkan timnya agar tidak berleha-leha. Eks arsitek Persipura Jayapura ini berharap timnya bisa main penuh semangat agar bisa mencuri kemenangan.
Nanti lapangan sepi mungkin netral untuk kedua tim. Motivasi harus ada di dalam pemain dan di dalam tim agar menang. Itu saja, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Opening Liga U-19, Persija Duel Lawan Sriwijaya
Bola Indonesia 15 Juni 2017, 02:15 -
Meski Jadwal Mepet, Persija Tetap Incar Kemenangan Lawan Sriwijaya FC
Bola Indonesia 14 Juni 2017, 05:05 -
Lessa: Sriwijaya FC Tunjukkan Permainan Terbaik
Bola Indonesia 8 Juni 2017, 21:04 -
Tiga Tuan Rumah Sukses Raih Poin Sempurna
Bola Indonesia 7 Juni 2017, 22:59 -
Misi Sulit Sriwijaya FC di Lamongan
Bola Indonesia 1 Juni 2017, 00:49
LATEST UPDATE
-
Jerman Main Trik Sepak Pojok! Cetak Gol dan Permalukan Italia
Piala Eropa 24 Maret 2025, 08:15 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Semifinal UEFA Nations League 2024/2025
Liga Eropa UEFA 24 Maret 2025, 08:06 -
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2024/2025
Liga Inggris 24 Maret 2025, 07:54 -
Balotelli Ejek Dzeko Gara-Gara Luka Parah saat Bela Timnas Bosnia-Herzegovina
Piala Dunia 24 Maret 2025, 07:24 -
Danilo Semprot Agennya Gara-Gara Komentar Negatif soal Pelatih Baru Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 07:22 -
Hasil Prancis vs Kroasia: Skor 2-0 (agg 2-2, 5-4 pen)
Piala Eropa 24 Maret 2025, 06:26 -
Juventus Menyesal Pilih Thiago Motta Sebagai Pelatih?
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:25 -
Istri Thiago Motta Angkat Bicara Usai Pemecatan Suaminya dari Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:17 -
Inter Berharap Sejarah Terulang Setelah Juventus dan Milan Pecat Pelatih
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:01 -
Rekor Buruk Thiago Motta Jadi Faktor Utama Pemecatan
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39