Setelah Lebaran, PSSI Tentukan Nasib Kompetisi Musim 2020
Serafin Unus Pasi | 15 Mei 2020 18:24
Bola.net - PSSI akan kembali menggelar rapat Komite Eksekutif (Exco) untuk menentukan nasib kompetisi musim 2020. Pertemuan bakal digelar setelah Hari Raya Idul Fitri 1441 H.
Tepatnya pada 29 Mei mendatang. Usai pemerintah menetapkan Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana virus corona diperpanjang atau tidak.
"Rapat Exco bisa jadi sesaat setelah pengumuman pemerintah. Itu Emergency Exco Meeting ya. Setelah pengumuman Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan dilakukan," ujar Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, Jumat (15/5).
Sebelumnya, PSSI telah mengeluarkan pernyataan. Bila pemerintah tak memperpanjang Status Keadaan Tertentu Darurat Bencana virus corona, maka kompetisi musim ini akan kembali diputar pada Juli mendatang.
Tapi bila sebaliknya, maka kompetisi yang sudah ditangguhkan sejak pertengahan Maret lalu itu secara otomatis bakal dihentikan. Adapun sebelum vakum, Shopee Liga 1 baru berjalan hingga pekan ketiga, sementara Liga 2 baru pekan pertama.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Hasil Rapat Sebelumnya
Sementara itu, PSSI beberapa hari lalu juga telah menggelar rapat Exco. Tapi, pertemuan itu tak terlalu membahas perihal kelanjutan kompetisi musim ini.
Yang dibahas dalam rapat tersebut ialah persiapan Piala Dunia U-20 2021. Seperti diketahui, pesta sepak bola level usia terakbar di dunia itu bakal digelar di Indonesia.
Selain itu juga membahas waktu pelaksanaan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Liga Indonesia Baru (LIB). Peserta rapat Exco sepakat agar RUPS luar biasa LIB digelar pada 18 Mei mendatang.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini PR PSSI Selama Sepak Bola Mandek Akibat Pandemi Corona
Bola Indonesia 14 Mei 2020, 21:49 -
Ihwal Pandemi Corona, Pelatih Arema: Sulit Dipahami
Bola Indonesia 13 Mei 2020, 22:54
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32 -
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39