Sepakati Renegosiasi Kontrak, Matias Malvino Bertahan di Arema FC
Gia Yuda Pradana | 24 Agustus 2020 13:35
Bola.net - Teka-teki soal masa depan Matias Malvino di Arema FC akhirnya terungkap. Pemain asal Uruguay ini dipastikan tetap bertahan di tim berlogo singa mengepal tersebut.
"Insyaallah, sudah beres proses renegosiasi kontraknya," ucap General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
"Nggak ada masalah. Melalui agennya, Matias sepakat untuk bertahan di Arema," sambungnya.
Menurut Ruddy, tak ada kendala apa pun yang ditemui timnya kala bernegosiasi dengan agen Matias. Manajer berusia 48 tahun ini menyebut, agen Matias hanya meminta agar kliennya dibebaskan mencari klub anyar pada November mendatang, saat transfer window paruh musim Shopee Liga 1 musim 2020 dibuka.
"Kami tak keberatan dengan permintaan tersebut," kata Ruddy.
"Hanya itu saja. Nggak ada permintaan lain. Jadi intinya sudah beres semua," ia menambahkan.
Sebelumnya, masa depan Matias Malvino di Arema FC sempat menjadi teka-teki. Pasalnya, pemain belakang berusia 28 tahun tersebut, tak juga menampakkan batang hidungnya. Padahal, timnya sudah berlatih sejak tiga pekan lalu.
Selain disebut belum bersepakat dengan manajemen Arema soal renegosiasi kontrak, ada lagi tengara soal penyebab belum merapatnya Matias Malvino. Matias disebut belum kembali ke Indonesia akibat terkendala aturan keimigrasian.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Terkendala Tiket
Lebih lanjut, Ruddy membeber alasan di balik belum tibanya Matias Malvino di Indonesia. Menurut pria asal Madiun ini, keberangkatan pemain 28 tahun tersebut terkendala tiket.
"Sempat ada kesulitan tiket bagi Matias agar bisa terbang kembali ke Indonesia," tutur Ruddy.
"Saat ini, kami sedang mengupayakan untuk menuntaskan masalah tiket ini agar ia bisa lekas bisa berangkat ke Indonesia. Ia sendiri mengaku sudah tak sabar kembali ke Indonesia. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini masalah tiket tersebut sudah bisa teratasi," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Skuad Tereduksi, Arema FC Tetap Percaya Diri
Bola Indonesia 22 Agustus 2020, 17:51 -
Arema FC Perlu Tambahan Amunisi di Lini Tengah
Bola Indonesia 22 Agustus 2020, 17:48 -
Tim Pelatih Arema FC Siap Antisipasi Kepergian Oh In Kyun
Bola Indonesia 22 Agustus 2020, 15:14 -
Pekan Keempat Latihan, Arema FC Ubah Porsi dan Menu Latihan
Bola Indonesia 22 Agustus 2020, 12:41 -
Pelatih Arema FC Puas Usai Timnya Jalani Latihan Fisik di Kebun Raya
Bola Indonesia 22 Agustus 2020, 12:34
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39