Sempat Main Tarkam, Mantan Kapten PSIS Semarang Dideportasi dari Indonesia karena Overstay
Asad Arifin | 6 April 2023 14:06
Bola.net - Mantan kapten PSIS Semarang, Wallace Costa Alves, dideportasi dari Indonesia oleh Kantor Imigrasi Kelas II Kediri. Pemain yang sempat membela Persela Lamongan itu dilaporkan overstay hingga 90 hari.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Kediri, Denny Irawan mengatakan WCA dipulangkan ke negaranya bersama istri dan ketiga anaknya melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta pada Kamis (6/4/2023) dini hari.
"WNA tersebut merupakan eks pemain sepak bola di Liga 1 yang sudah tidak mempunyai klub karena kontraknya telah habis dengan PSIS Semarang," jelas Denny dikutip dari laman resmi Direktorat Jenderal Imigrasi, Jakarta, Kamis.
"Lalu dia keluar Indonesia dan masuk lagi dengan Visa On Arrival untuk mencari klub baru. Lantaran tidak mendapatkan kontrak baru sehingga overstay dan melaporkan diri ke Kantor Imigrasi Kediri,” sambungnya.
Pihak imigrasi memang tidak menyebut gamblang siapa pemain tersebut, tetapi dari keterangan Denny Irawan pemain yang dimaksud adalah Wallace Costa Alves. Wallace memang sempat berseragam PSIS Semarang selama tiga musim. Hingga resmi berpisah dengan klub berjulukan Laskar Mahesa Jenar itu pada April 2022.
Terbukti Langgar Aturan
Lebih lanjut, Denny Irawan menjelaskan WCA dipulangkan dengan maskapai Qatar Airlines QR 955 rute Jakarta-Doha Qatar dan diteruskan ke Brasil. Keberangkatannya dari Kediri hingga Jakarta dikawal petugas Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Inteldakim) Kantor Imigrasi Kediri sesuai SOP yang berlaku.
“Karena yang bersangkutan tidak mempunyai biaya akhirnya WCA dan keluarganya dideportasi dengan dibiayai oleh pihak Embassy Brazil,” ujar Denny.
Selanjutnya, karena terbukti melanggar aturan keimigrasian, WCA dan keluarganya dikenakan sanksi Tindakan Administratif Keimigrasian berupa pendeportasian. Lantas, dimasukkan ke dalam daftar penangkalan sehingga tidak diizinkan masuk Wilayah Indonesia untuk kurun waktu tertentu.
Wallace Sempat Tarkam
Wallace Costa saat ini memang menyandang status pengangguran setelah dilepas PSIS Semarang musim lalu. Apesnya lagi, Dia pun harus luntang-lantung tidak jelas mencari klub baru.
Bahkan pada September 2022 lalu, eks Persela Lamongan itu menjadi perbincangan hangat lantaran mengikuti turnamen sepak bola antarkampung alias tarkam di daerah Pati, Jawa Tengah.
Banyak yang mempertanyakan alasan Wallace ikut bermain tarkam. Sebab, turnamen amatir tersebut dinilai kurang efektif bagi pesepakbola profesional karena tidak resmi. Terlebih, bagi pemain sepertinya, yang pernah menyandang ban kapten Laskar Mahesa Jenar itu.
Klasemen BRI Liga 1 2022/2023
Disadur dari Bola.com: Ana Dewi/Wiwig Prayugi, 6 April 2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- PSIS Semarang vs PSM Makassar: Perbandingan Pemain Asing, Siapa Lebih Oke?
- Selain Lebanon, Timnas Indonesia U-22 Juga Dijadwalkan Beruji Coba dengan Klub BRI Liga 1 Sebelum SE
- Ogah Remehkan PSIS Semarang, PSM Makassar Ungkit Catatan Sejarah
- David da Silva Sah Pecahkan Rekor Pencetak Gol Terbanyak Persib Bandung dalam Semusim
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSIS vs PSM Makassar, Gilbert Agius: Ini Akan Jadi Laga yang Berat
Bola Indonesia 5 April 2023, 21:22 -
Prediksi BRI Liga 1: PSIS Semarang vs PSM Makassar 6 April 2023
Bola Indonesia 5 April 2023, 18:27 -
Saksikan Keganasan PSIS Semarang Saat Hajar PSS Sleman 5-2
Open Play 2 April 2023, 22:50 -
Hasil BRI Liga 1 2022/2023: PSIS Semarang Bungkam PSS Sleman 5-2
Bola Indonesia 2 April 2023, 22:44
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39