Semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2018: Persija Bertemu dengan Klub Singapura
Haris Suhud | 26 April 2018 11:33
Bola.net - - Persija Jakarta akan bertemu dengan klub asal Singapura dalam babak semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2018. Klub tersebut adalah Home United.
Persija Jakarta melenggang ke babak semifinal Zona ASEAN Piala AFC setelah finis di puncak klasemen Grup H dengan raihan 13 poin. Pasukan Stefano Cugurra Teco itu tercatat meraih empat kemenangan, sekali imbang, dan sekali kalah sepanjang babak penyisihan.
Klub kebanggaan masyarakat ibu kota juga tampil tajam setelah mencetak 13 gol di fase grup. Adapun gawang Persija tercatat hanya kebobolan enam gol pada enam laga yang dimainkan.
Sementara itu, Home United melenggang ke semifinal Zona ASEAN setelah finis di puncak klasemen Grup F. Klub asuhan Aidil Sharin itu mengoleksi 13 poin hasil empat kemenangan, sekali imbang, dan sekali kalah.
Pertandingan melawan Home United diprediksi akan berlangsung sengit. Persija wajib mewaspadai klub yang musim lalu finis di peringkat ketiga Liga Singapura itu.
Persija Jakarta lebih dulu akan bertandang ke Bishan Stadium, markas Home United pada 8 Mei 2018. Setelah itu, giliran Macan Kemayoran yang menjamu Home United di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 Mei 2018.
Dalam waktu paling dekat, Persija akan menghadapi Persib Bandung di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Awalnya laga tersebut akan berlangsung pada (28/4) namun kemudian diundur hingga 3 Mei. Artinya, ada waktu lima hari untuk persiapan bagi Persija setelah menghadapi Persib.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Dapat Izin Kepolisian, Laga Persija vs Persib Ditunda
Bola Indonesia 25 April 2018, 19:28 -
Persija Tak Gentar Hadapi Siapapun di Semifinal Zona ASEAN Piala AFC
Bola Indonesia 25 April 2018, 16:02 -
Persija Punya Marko Simic, Persib Punya Ezechiel N'Douassel
Bola Indonesia 25 April 2018, 15:56 -
Marko Simic dan Riko Simanjuntak Rajai Top Skor dan Assist Piala AFC
Bola Indonesia 25 April 2018, 15:10 -
Lolos Fase Grup Piala AFC, Persija Langsung Fokus Hadapi Persib
Bola Indonesia 25 April 2018, 15:02
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23