Semen Padang Sudah Menganalisis Kekuatan Persebaya
Gia Yuda Pradana | 28 Juli 2019 07:12
Bola.net - Semen Padang akan menjamu Persebaya Surabaya di Stadion H Agus Salim pada pekan ke-11 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Minggu (28/7). Semen Padang sudah mempelajarai kekuatan Persebaya. Itu diungkapkan oleh sang pelatih Weliansyah.
Mereka melakukan analisis melalui rekaman video guna mencari formula terbaik untuk menghadapi Green Force.
"Kami belajar secara visual. Kami lihat dan analisis untuk meningkatkan (kekuatan) melawan Persebaya," kata Weliansyah.
Selain mempelajari kekuatan tim Kota Pahlawan, tim Kabau Sirah juga mencoba membenahi kekurangan, mulai dari penyerangan, pertahanan, hingga transisi.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Persebaya Punya Pemain dan Pelatih Berkualitas
Menurut Weliansyah, Persebaya sejatinya bukan lawan yang mudah bagi Semen Padang. Tim kebanggaan Arek Suroboyo tersebut memiliki komposisi skuat yang berkualitas.
"Kita bisa bilang semua pemain bagus, termasuk pemain asingnya. Sebagai pemain kunci di tim Persebaya, dia pemain-pemain counter yang cepat. Itu yang jelas pasti kita lihat," lanjut Weliansyah.
Sosok Djadjang Nurdjaman di balik tim Persebaya juga menjadi perhatian tersendiri, khususnya rekam jejak dan pengalaman yang dimiliki pelatih asal Majalengka tersebut.
"Yang jelas, kami sudah pelajari perjalanan karier. Kang Djadjang termasuk pelatih yang sukses. Yang jelas, pasti dia punya kualitas yang sangat baik," tandasnya.
Semen Padang masih belum pernah menang, dan saat ini menempati posisi terbawah klasemen Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar dengan tiga poin dari delapan laga (M0 S3 K5). Sementara itu, Persebaya Surabaya berada di papan tengah dengan 13 poin dari 10 pertandingan (M3 S4 K3).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inilah Pemain Semen Padang yang Jadi Perhatian Persebaya
Bola Indonesia 27 Juli 2019, 21:28 -
Persebaya Optimistis Raih Poin di Markas Semen Padang
Bola Indonesia 27 Juli 2019, 20:22 -
Semen Padang vs Persebaya, Djanur Minta Pemain Lupakan Hasil Buruk
Bola Indonesia 27 Juli 2019, 18:51 -
Persebaya Tak Mau Jadi Korban Kebangkitan Semen Padang
Bola Indonesia 27 Juli 2019, 17:47 -
Semen Padang Permanenkan Weliansyah Sebagai Pelatih Kepala
Bola Indonesia 27 Juli 2019, 03:39
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39