Semen Padang Dikalahkan Arema, Ini Kata Nilmaizar
Ari Prayoga | 6 Maret 2017 02:42
Bola.net - - tak mau banyak berkomentar ihwal kekalahan anak asuhnya kala dijamu Arema FC pada laga leg kedua Semifinal Piala Presiden 2017. Pelatih Semen Padang ini hanya mengatakan ada yang harus dibenahi dari penampilan anak asuhnya.
Sepakbola itu logika. Kalau kita memasukkan dua gol dan langsung kemasukan dua gol itu berarti ada yang harus kita perbaiki, ujar Nil, usai pertandingan.
Namun, meski mengakui ada hal yang masih harus dibenahi, pelatih berusia 47 tahun tersebut mengapresiasi permainan anak asuhnya. Ia menilai Marcel Sacramento dan kawan-kawan telah bermain militan pada pertandingan ini.
Pemain sudah berjuang dengan militan selama 2x45 menit. Namun, hasilnya tak sesuai dengan harapan kita, tuturnya.
Sebelumnya, Semen Padang mengalami kekalahan telak 2-5 kala melakoni laga leg kedua Semifinal Piala Presiden 2017, kontra Arema FC. Pada laga yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu ini, mereka sempat unggul lebih dulu melalui gol Marcel Sacramento dan Vendry Mofu. Namun, lima gol Cristian Gonzales akhirnya mengempaskan klub berjuluk Kabau Sirah tersebut.
Dengan kekalahan ini, Semen Padang dipastikan gagal melaju ke partai puncak Piala Presiden. Secara agregat gol, mereka kalah 5-3 dari Arema.
Pada perebutan tempat ketiga, Kabau Sirah bakal menghadapi Persib Bandung. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Pakansari Bogor, Minggu (12/03) pekan depan.
Sementara itu, Nil menyebut kekalahan timnya juga tak lepas dari cederanya Boas Atururi jelang laga usai. Karena Boas harus ditarik keluar, sementara, jatah pergantian mereka habis, Semen Padang harus bermain dengan sepuluh orang. Saat itulah Arema bisa mencetak dua gol.
Bermain dengan sepuluh orang pasti berpengaruh. Arema berhasil menekan dan mencetak gol, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Quin-trick El Loco Bawa Arema Tantang PBFC di Final
Bola Indonesia 5 Maret 2017, 23:30 -
Jamu Semen Padang, Arema Tanpa Amunisi Terbaik
Bola Indonesia 5 Maret 2017, 20:25 -
Jadwal Kick-off Semifinal Leg 2 Persib vs PBFC Berubah
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 22:29 -
Exco PSSI Bakal Saksikan Langsung Arema vs Semen Padang
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 21:17 -
Aji Santoso Yakin Kualitas Pemain Muda Arema FC
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 20:36
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39