Sejumlah Penggawa Arema FC Dibekap Cedera
Gia Yuda Pradana | 21 Agustus 2020 14:32
Bola.net - Latihan fisik intensif yang dihelat Arema FC selama tiga pekan belakangan berdampak pada kondisi para pemain mereka. Sejumlah penggawa klub berlogo singa mengepal tersebut mengalami cedera setelah menjalani sesi latihan.
"Ada beberapa pemain yang bermasalah dengan kondisi mereka," kata Sport Therapist Arema FC, David Setiawan.
"Syaiful Indra mengalami cedera adductor. Dendi Santoso cedera hamstring. Sementara, Taufik Hidayat mengalami cedera quadriceps paha kiri," paparnya.
Menurut David, cedera yang dialami para penggawa Arema FC ini tergolong wajar. Pasalnya, saat ini, mereka sedang dalam tahap beradaptasi dengan sesi latihan, jelang digulirkannya lagi Shopee Liga 1 musim 2020.
"Mungkin mereka libur terlalu lama. Jadi saat ini adaptasi," tutur David.
"Menurut saya, cedera seperti ini wajar," ia menambahkan.
Lebih lanjut, David pun memastikan tak ada yang perlu dikhawatirkan dari kondisi para pemain yang mengalami cedera tersebut. Lulusan Universitas Negeri Yogyakarta ini menyebut bahwa kondisi para pemain tersebut kian membaik.
"Mereka sudah membaik. Hanya saja, dokter tim meminta agar mereka beristirahat sepekan terhitung dari awal mereka cedera," paparnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Beber Kondisi Yudo
Selain para pemain tersebut, David menyebut bahwa ada pemain lain yang sempat merasakan cedera. Pemain tersebut adalah Kushedya Hari Yudo.
Namun, berbeda dari rekan-rekannya, Yudo tak mengalami cedera akibat menjalani latihan bersama penggawa Arema. Pemain berusia 27 tahun ini mendapat cedera ketika mengikuti agenda pemusatan latihan Skuad Garuda.
"Kami belum mendapat laporan lengkapnya. Namun, Yudo ada keluhan sedikit di paha kirinya," kata David.
"Ia memang tidak minta istirahat. Namun, dokter akan mengobservasinya terlebih dulu," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Tentang 5 Pemain Muda Asal Brasil yang Kabarnya Disiapkan PSSI untuk Piala Dunia U-20 2021
- Arema FC Bakal Geber Fisik Pemain di Kebun Raya Purwodadi
- Ilija Spasojevic: Julukan Spasogol, Hampir ke Bundesliga, dan Impian Meraih 10 Trofi
- Tak Konsisten Perihal Tuan Rumah Liga 2, Persis Solo Dikecam Para Suporternya
- Soal Naturalisasi, Direktur Madura United Haruna Soemitro: Orang Terlalu Paranoid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jalani Proses Naturalisasi, Dua Penggawa Brasil Arema FC Kantongi Restu Keluarga
Bola Indonesia 20 Agustus 2020, 23:06 -
Ikuti Arema dan Persija, Madura United Seleksi Pemain Muda Asal Brasil
Bola Indonesia 20 Agustus 2020, 16:32 -
Carlos Oliveira Terima Ratusan Pesan Selamat Datang di Arema dari Aremania
Bola Indonesia 20 Agustus 2020, 16:10 -
Calon Pemain Naturalisasi Arema FC Optimistis Tembus Skuad Timnas U-20
Tim Nasional 20 Agustus 2020, 11:54 -
Bakal Dinaturalisasi Manajemen Arema FC, Ini Komentar Hugo Grillo
Bola Indonesia 20 Agustus 2020, 11:20
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39