'Seharusnya PSSI Sanksi Klub, Bukan Ancam Pemain'
Editor Bolanet | 5 Juli 2013 21:13
Dikatakan Roy Suryo, seharusnya PSS berani menjatuhkan sanksi kepada klub di mana pemain itu bermain. Alih-alih justru memberikan ancaman sanksi kepada pemain yang berbulan-bulan belum menerima gaji dari klub.
Saya menegur PSSI untuk berani menegakkan sanksi kepada klub, bukan malah memberikan sanksi kepada pemain klub. Itu diibaratkan sudah jatuh tertimpa tangga. Artinya sudah tidak dibayar, malah pemain yang tidak mendapat gaji itu harus dikenakan sanksi membayar denda dan sebagainya, kata Menpora Roy Suryo seperti dilansir Antara.
Ditambahkan olehnya, para pemain yang melakukan protes tersebut mempunyai alasan, terutama mengenai haknya sebagai pemain yang belum dipenuhi oleh manajemen klub yang bersangkutan.
Para pemain PSMS melakukan itu karena ada hak yang tidak dipenuhi oleh klubnya, kata dia.
Ditegaskan olehnya lagi, PSSI harus mengedepankan azas kekeluargaan untuk menyelesaikan kasus pemain PSMS. Jadi penyelesaiannya harus terstruktur dan itu harus berani dilakukan, tandasnya.
Sebelumnya, Komdis PSSI melalui ketuanya Hinca Panjaitan menilai tindakan 11 pemain PSMS yang menuntut gaji mereka tidak dilakukan dengan jalur yang benar. Hinca menilai, para pemain tersebut melanggar pasal 58 dan 61 tentang Kode Disiplin persepakbolaan Indonesia dan terancam denda Rp25 juta. (esa/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
11 Pemain PSMS Dinilai Komdis PSSI Langgar Pasal 58 dan 61
Bola Indonesia 4 Juli 2013, 23:26 -
Polemik Pemain-Manajemen PSMS, PSSI Serahkan ke Komdis
Bola Indonesia 2 Juli 2013, 16:11 -
'Indonesia Mau Maju? Federasi Harus Bersatu'
Bola Indonesia 1 Juli 2013, 17:38 -
IASL, Jawaban Usaha PSSI Kembali ke Jalur Yang Benar
Bola Indonesia 28 Juni 2013, 19:30 -
PSSI Optimis Jalankan Indonesia Millennium Football Development
Bola Indonesia 28 Juni 2013, 17:09
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39