Satria Tama Dipastikan Absen Lawan PSM Makassar
Ari Prayoga | 27 Mei 2017 03:42
Bola.net - - Persegres Gresik United dipastikan tak bisa menurunkan penjaga gawang terbaiknya, Satria Tama. Pasalnya pemain kelahiran Sidoarjo itu terlibat insiden saat membela timnas Indonesia U-22 melawan Bali United.
Informasi yang diterima oleh tim pelatih Persegres, kepala penjaga gawang berusia 20 tahun tersebut membentur tiang gawang saat berusaha menghalau tendangan gelandang Bali United, Marcos Flores.
Insiden ini membuat telinga sebelah kanan Satria robek dan harus dilarikan ke rumah sakit, ungkap Pelatih Persegres Gresik United, Hanafi.
Dengan kondisi ini maka dia dipastikan absen saat Persegres menjamu PSM Makassar, tegas Hanafi.
Untuk menggantikan posisi Satria Tama, ada dua penjaga gawang yang kemungkinan akan disiapkan oleh tim pelatih. Keduanya adalah Fitrul Dwi Restapa dan Aji Saka.
Sementara pertandingan antara Persegres Gresik United melawan PSM Makassar akan berlangsung di Stadion Tri Dharma, Gresik, Minggu (28/5) besok.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Choi Hyun-yeon Terancam Absen Lawan PSM Makassar
Bola Indonesia 25 Mei 2017, 02:34 -
Persegres Tak Mau Bergantung pada Pemain Asing
Bola Indonesia 24 Mei 2017, 02:18 -
Persegres Butuh Pemain Berkualitas
Bola Indonesia 21 Mei 2017, 02:25 -
Jeki Arisandi Yakin Persegres Bisa Keluar dari Zona Degradasi
Bola Indonesia 17 Mei 2017, 17:40 -
Komarudin Bangga Bisa Cetak Gol untuk Persegres
Bola Indonesia 13 Mei 2017, 23:40
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39