Robertino Pugliara Segera Merapat ke Persebaya
Afdholud Dzikry | 19 Januari 2018 16:15
Bola.net - - Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera membocorkan salah satu pemain asing yang akan didatangkan oleh klub Kota Pahlawan untuk kompetisi Liga 1 musim 2018. Bahkan yang bersangkutan akan segera merapat ke Surabaya.
Pemain yang dimaksud adalah mantan gelandang Persipura Jayapura, Robertino Pugliara. Pemain asing berpaspor Argentina tersebut belakangan ini memang sering dikaitkan dengan Persebaya. Sebelumnya, ia bermain untuk klub India, Pune City FC.
Robertino (Pugliara) akan bergabung sebentar lagi, ungkap Alfredo Vera saat dikonfirmasi soal pemain asing yang akan didatangkan.
Namun Robertino bukan nama terakhir yang akan didatangkan oleh Alfredo, juru taktik asal Argentina itu masih menunggu penyerang asing negeri Tango. Tetapi hingga saat ini pemain incarannya masih terikat kontrak dengan klub lamanya.
Striker saya masih tunggu, kalau dia bisa keluar dari klubnya, kalau gak kita cari yang lain, imbuh Alfredo.
Sementara pemain asing yang dimiliki Persebaya sejauh ini baru satu orang yakni bek asal Brasil, Otavio Dutra. Dutra bahkan sudah mengawali debutnya bersama Bajul Ijo pada turnamen Piala Presiden 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persipura Siap Tampung Kembali Robertino Pugliara
Bola Indonesia 7 Januari 2017, 05:50 -
Persib Menang Karena Tampil Penuh Motivasi
Bola Indonesia 1 Oktober 2016, 23:20 -
Magis Djanur Bawa Persib Tumbangkan PSM Makassar
Bola Indonesia 2 Juli 2016, 21:39 -
Persija Prioritaskan Pemain Lokal
Bola Indonesia 21 Agustus 2015, 21:12 -
Bola Indonesia 31 Desember 2014, 20:20
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39