Ricky Fajrin Ungkap Hal yang Membuatnya Betah di Bali United
Serafin Unus Pasi | 14 Juli 2020 19:51
Bola.net - Ricky Fajrin angkat bicara soal hal-hal yang membuatnya nyaman merumput di Bali. Pemain belakang Bali United ini mengaku ada sejumlah hal yang membuatnya betah merumput di Pulau Dewata.
Salah satu hal yang membuat Ricky Fajrin betah adalah faktor makanan. Pemain berusia 24 tahun tersebut jatuh cinta kepada rujak bali.
"Aku sukanya rujak. Istri suka rujak kuah pindang dan aku suka rujak gula Bali," ucap Ricky Fajrin, dalam laman resmi Bali United.
"Sekali beli bisa dua bungkus habis. Dekat rumah ada, jadi sering beli juga. Apalagi ditambah mie kering sebagai pelengkap," sambungnya.
Selain makanan, ada hal lain yang membuat Ricky betah di Bali. Pemain asal Semarang ini juga menyebut banyaknya tempat wisata sebagai faktor yang membuatnya betah di Pulau Dewata.
"Suasana di Bali membuat saya dan istri betah. Banyak hiburan dan tempat wisata yang bikin tidak bosan," tutur Ricky Fajrin.
"Jadi, kalau ingin jalan keluar dengan istri tinggal berangkat," imbuhnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Keramahan Bikin Betah
Lebih lanjut, Ricky membeber faktor lain yang membuatnya betah berada di Bali. Faktor tersebut adalah keramahan masyarakat Bali.
"Suasana di Bali, orang-orangnya enak," ujar Ricky Fajrin.
"Ini membuat kami betah di sini," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39