Ricky Fajrin Senang Bisa Cetak Gol Bagi Bali United
Editor Bolanet | 3 Agustus 2016 21:14
Setiap pemain yang mampu mencetak gol untuk timnya, pasti merasakan kebahagiaan, ujar Ricky Fajrin.
Itu juga yang saya rasakan. Namun saya cukup kecewa karena kami gagal meraih poin penuh. Kalau boleh saya jujur, lebih baik saya tidak mencetak gol namun Bali United berhasil meraih kemenangan di pertandingan kemarin, ujar Ricky.
Sebelumnya, pada laga awal pekan ini kontra Gresik United, Ricky mencetak gol pada menit 87. Namun, dua menit berselang, asanya mencetak gol kemenangan Bali United harus buyar. Pasalnya, gelandang Gresik United, Oh In Kyun mencetak gol balasan ke gawang Bali United. Walhasil, laga yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar ini harus berakhir dengan skor imbang 1-1.
Sementara itu, walau hanya bermain imbang, pemain bernomor punggung delapan ini mengaku tak terlalu kecewa. Pasalnya, ia dan rekan-rekan mengaku telah bermain maksimal.
Kami menguasai pertandingan terutama di akhir babak kedua. Namun hasilnya imbang dan mungkin memang itu rejeki yang diberikan Tuhan untuk kami, tuturnya.
Lebih lanjut, Ricky juga menegaskan tak mau terlalu lama larut dalam kekecewaan. Pasalnya, mereka harus segera melanjutkan perjalanan mereka di turnamen ini. Sekarang saatnya fokus untuk pertandingan away berikutnya melawan Arema dan PSM, tandas eks penggawa Timnas U-19 ini. [initial]
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persegres Berhasil Curi Satu Poin di Bali
Bola Indonesia 1 Agustus 2016, 18:47 -
Penyerang Bali United Tak Mau Pandang Enteng Gresik United
Bola Indonesia 1 Agustus 2016, 10:09 -
Bali United Siap Tampil Habis-habisan Hadapi Gresik United
Bola Indonesia 1 Agustus 2016, 09:18 -
Dipanggil Timnas, Fadil Sausu Fokus Bela Bali United
Bola Indonesia 30 Juli 2016, 18:50 -
Liestiadi Percaya Kemampuan Lini Lapis Persegres
Bola Indonesia 30 Juli 2016, 12:32
LATEST UPDATE
-
Thiago Motta Buka Suara Setelah Dipecat Juventus
Liga Italia 25 Maret 2025, 05:18 -
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23