Review ISL: Pesta Gol, PSM Raih Kemenangan Pertama
Editor Bolanet | 19 Februari 2014 17:50
Berlaga di stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Rabu (19/2/2014) sore, PSM mendominasi permainan. Bahkan, Persiba hanya diberi setengah lapangan.
Petaka bagi Persiba di menit 11, sebuah umpan lambung dari belakang disambut Mario Costas yang lolos jebakan off side langsung melepaskan tendangan ke gawang tapi masih di halau kiper Persiba, Wahyu Tri. Bola muntahan disambut Michael dan melepaskan tendangan ke gawang yang tidak dijaga Wahyu karena masih terjatuh. Bola pun sukses meluncur ke gawang tanpa bisa dihalau pemain belakang Persiba. PSM unggul 1-0.
Meski sudah unggul, PSM terus melakukan gempuran ke gawang Persiba. Beberapa peluang tercipta seperti di menit 22, Michael memiliki kesempatan mencetak gol andai tendangannya yang dari posisi terjatuh melenceng tipis di sisi gawang.
Terus mendapat gempuran, Persiba mencoba membangun serangan lewat umpan-umpan panjang. Sayangnya, Emile Mbamba belum bisa melewati I Ketut Mahendra yang terus menempelnya dengan ketat.
PSM kembali mendapat peluang di menit 43. Pugliara yang berdiri bebas di kotak penalti mendapat umpan dari Yusuf Hamsa, mencoba mengirimkan bola ke gawang tapi keburu diantisipasi Wahyu. Hingga babak pertama, PSM masih unggul 1-0.
Babak kedua masih menjadi milik tim Ayam Jantan dari Timur. Apalagi pelatih PSM, Rudi William Keltjes, melakukan rotasi dengan memasukkan pilar PSM di IPL, Andi Oddang di menit 50.
Dua menit kemudian, Oddang mencatatkan namanya di papan skor. Oddang yang mencoba menerobos pertahanan Persiba dilanggar keras di luar kotak penalti yang berbuah tendangan bebas. Rasyid A Bakri mengirimkan tendangan dan disambut Oddang dengan sundulan dan bola bersarang di sudut kanan gawang.
Meski sudah unggul, PSM belum menurunkan tensi permainannya. Bahkan, PSM berhasil menambah gol lagi di menit 65.
Sebuah serangan dari sisi kiri, Yusuf Hamsa memberikan umpan kepada Oddang di kotak penalti tapi tidak berhasil dijangkau. Beruntung, Rasyid berdiri bebas di sisi kanan kotak penalti, menyambut bola dan melayangkan tendangan keras ke gawang yang tidak bisa dijangkau Wahyu.
Di masa injury time, PSM menambah gol lagi lewat tendangan penalti setelah pemain Persiba di area terlarang. Michael yang menjadi algojo berhasil memperdaya Wahyu. 4-0 untuk PSM, skor itu bertahan hingga peluit panjang.
Berikut susunan pemain kedua tim:
PSM Makassar: Markus Haris Maulana, Ardan Aras, Yusuf Hamsa, I Ketut Mahendra, Rahmat Latif, Ponaryo Astaman (C), Robertino Pugliara/Abdul Abanda Rahman (77), Rasyid A Bakri, Kurniawan Karman/Syamsul Chaeruddin (54), Michael W Baird, Mario A Costas Andi Oddang (50)
Persiba Bantul: Wahyu Tri (C), Slamet Widodo, Ramadhan Saputra, Dulsan Lestaluhu/Idris Afandi (18'), Didik Ariyanto, Arwin Rabda, M Aulia Ardli, Johan Manaji, Rian Wahyu/Majid Mony (56'), Emile Mbamba, Ugiek SugiartoYosef Mardof (70'). (nda/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Akan Latih Salah Satu Tim Indonesia Super League
Bola Indonesia 18 Februari 2014, 21:23 -
Baru Tiba, Franck Edouard Bezi Siap Jalani Seleksi di PSM
Bola Indonesia 18 Februari 2014, 20:14 -
Persik Kediri Pusing Cari Lapangan Untuk Berlatih
Bola Indonesia 18 Februari 2014, 20:02 -
Skuat Persik Kediri Telah Kembali Berlatih
Bola Indonesia 18 Februari 2014, 19:47 -
Hadapi Persiba Bantul, PSM Andalkan Costas di Lini Depan
Bola Indonesia 18 Februari 2014, 19:16
LATEST UPDATE
-
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38 -
Ketika Kevin Diks jadi Pratama Arhan Baru di Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:27
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10