Retas Kerja Sama, Dua Penggawa Unggul FC Hadir di Kampus BINUS Malang
Ari Prayoga | 27 Oktober 2023 02:55
Bola.net - Dua penggawa Unggul FC Malang, Muhammad Albagir dan Ikhsani Lumaela, hadir di kampus BINUS Malang, Kamis (26/10). Mereka hadir dalam acara talkshow 'Your Dreams Need You, Not Them', yang digelar UKM Sepak Bola BINUS.
Manajer Tim Unggul FC, Usa Laksono, angkat bicara soal kehadiran dua pemainnya dalam acara tersebut. Dalam rilis yang diterima redaksi Bola.net, ia menyebut kehadiran Albagir dan Ikhsani merupakan bentuk kolaborasi Unggul FC dan BINUS Malang.
Ia juga menyebut, kehadiran Albagir dan Ikhsani juga untuk menginspirasi anak muda, khususnya mahasiswa BINUS, untuk terjun di olahraga futsal.
"Diadakannya acara ini bertujuan pertama untuk menjalin silaturahmi dengan kampus-kampus yang ada di Malang, khususnya BINUS kali ini. Kami juga ingin memperkenalkan Unggul FC Malang itu apa, dan kegiatannya apa saja," kata Usa.
"Kami juga ingin menginspirasi pemain-pemain futsal yang ada di UKM BINUS dan sekitarnya dengan mendatangkan pemain Unggul FC, Ikhsani dan Albagir. Dua pemain ini menceritakan perjalanan hidup mereka mulai dari nol sampai detik ini," sambungnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Jadi Awal Kerja Sama Unggul FC Malang dan BINUS Malang
Lebih lanjut, Usa menyebut bahwa talkshow ini merupakan awal kerja sama antara Unggul FC dengan BINUS Malang. Ke depannya, ia berharap ada lebih banyak lagi kolaborasi positif yang melibatkan kedua belah pihak.
"Saya mengajak BINUS Malang bersinergi terkait futsal. Yang terdekat mengajak mereka berpartisipasi membantu di media sosial, tentang gelaran Liga USC U-16 pada pertengahan November mendatang," tuturnya.
Selain itu, menurut Usa, ke depan akan ada sharing terkait ilmu pengetahuan futsal yang baik dan benar kepada UKM Sepak Bola BINUS Malang. Selain itu, masih ada beberapa program kerja sama lainnya.
"Dengan adanya acara ini, saya berharap bisa menguntungkan bagi kedua belah pihak ke depannya. Kami bisa share apapun tentang futsal, yang bisa membantu UKM Sepak Bola BINUS untuk bisa lebih baik lagi dari sebelumnya," kata Usa.
"BINUS juga bisa membantu support Unggul FC dalam gelaran Liga Futsal Profesional Indonesia, 17-18 November mendatang di Tegal. Mereka juga bisa hadir langsung mendukung Unggul FC saat menjadi tuan rumah Series Malang, 16-17 Desember, di GOR Ken Arok Kota Malang," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diikuti 16 Pemain, Unggul FC Gelar Latihan Perdana
Bola Indonesia 21 Oktober 2023, 02:02 -
Sambut Liga Futsal Profesional 2023/2024, Unggul FC Malang Gelar Tes Medis
Bola Indonesia 19 Oktober 2023, 04:30 -
SMAN 8 Makassar Juara AXIS Nation Cup 2023, Persiapan 2 Tahun Berbuah Manis
Bola Indonesia 15 Oktober 2023, 23:35
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39