Resmi Diperkenalkan Bali United, Begini Tekad Diego Assis

Dimas Ardi Prasetya | 3 Februari 2021 23:59
Resmi Diperkenalkan Bali United, Begini Tekad Diego Assis
Diego Assis. (c) Official Bali United

Bola.net - Bali United menambah amunisi baru menyambut Piala AFC dan Liga 1 musim 2021. Klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut mendatangkan gelandang asal Brasil, Diego Assis.

Diego Assis dipilih karena punya kualitas dan dinilai cukup berpengalaman di sepak bola Indonesia. Diego pernah membela Persela Lamongan dan Madura United.

Advertisement

"Kami tentu bangga dengan datangnya Diego Assis di tim Bali United," kata CEO Bali United, Yabes Tanuri seperti dilansir laman resmi klub, Rabu (3/2/2021).

"Kehadiran Diego tentu akan menambah kekuatan kami untuk menjalani kompetisi di Piala AFC dan Liga 1 tahun 2021 ini," imbuh Yabes.

"Semoga Diego senang dan cepat beradaptasi dengan pola permainan tim bersama Coach Teco (Stefano Cugurra)," harapnya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Bangganya Diego Assis

Di sisi lain, Diego Assis mengaku senang dan bangga bisa mendapat kesempatan membela Bali United. Sebab tim kebanggaan Pulau Dewata merupakan salah satu klub besar di Indonesia.

"Saya sangat senang bisa menjadi bagian dari Bali United. Ini tim yang besar dan bagus. Saya percaya bisa banyak membantu tim ini," jelas Diego.

Dia pun akan segera mempersiapkan diri agar cepat beradaptasi dengan tim. Sehingga, nantinya bisa memberikan banyak kontribusi untuk tim.

"Saya ingin membawa tim ini meraih juara Piala AFC dan Liga 1 tahun ini," pungkasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)