Rencana Mudik Pelatih PSIS Tergantung Nasib Kompetisi
Serafin Unus Pasi | 4 Mei 2020 21:05
Bola.net - Setelah tertunda akibat kebijakan lockdown di Serbia, pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic belum memutuskan untuk mudik. Dia masih akan menunggu langkah federasi ihwal kelanjutan kompetisi.
Menurut Dragan, sebenarnya penerbangan ke Eropa akan mulai dibuka pada 18 Mei mendatang. Tetapi, menurutnya penting untuk mendapat kepastian terkait nasib kompetisi terlebih dahulu.
"Saya harus menunggu keputusan sekarang, karena di Eropa penerbangan internasional akan berlanjut 18 Mei," katanya kepada Bola.net, Senin (4/5/2020).
Sebelumnya, rencana pulang kampung Dragan tertunda karena negaranya menerapkan kebijakan pembatasan wilayah. Penerbangannya pun juga ditutup.
"Jadi saya akan menunggu keputusan ini, jika kita tidak melanjutkan kompetisi saya akan kembali," tegas eks arsitek Borneo FC itu.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Negaranya Baik-Baik Saja
Kendati belum pulang, Dragan memastikan bahwa penyebaran virus Corona di wilayah Balkan tersebut sudah mereda. Aktivitas masyarakat secara perlahan kembali normal.
"Semuanya baik-baik saja, sudah selesai. Hidup terus normal dari minggu lalu, hanya sekolah yang bekerja digital," jelasnya.
Kebijakan lockdown juga sudah dicabut. Hanya saja, pemerintah tetap menerapkan protokol pencegahan penyebaran virus Corona. Seperti memakai masker dan jaga jarak di keramaian.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSIS Belum Merespons Surat LIB Terkait Permintaan Masukan
Bola Indonesia 2 Mei 2020, 21:56 -
PT LIB Perlu Gelar RUPS Agar tak Kehilangan Sponsor
Bola Indonesia 29 April 2020, 14:27 -
Kompetisi Dihentikan, Penyerang PSIS Punya Usaha Sampingan
Bola Indonesia 29 April 2020, 09:16 -
Jaga Kondisi Sambil Berpuasa, Hari Nur Pilih Jogging Hingga Bersepeda
Bola Indonesia 29 April 2020, 01:23
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39